Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Dikenal Berwawasan Luas dan Humanis, Irjen Helmy Santika Jadi Jenderal Termuda Duduki Jabatan Kapolda Lampung
Lampungpro.co, 23-Apr-2025

Febri 476

Share

Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika Bersama Petani | Ist/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Sosok Irjen Helmy Santika yang dipercaya memimpin Polda Lampung sejak 27 Maret 2023 berhasil mencuri perhatian publik. Ia jadi salah satu dari tiga perwira tinggi lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1993, yang kini mengemban amanah sebagai Kapolda di Indonesia.

Irjen Helmy Santika menjadi jenderal termuda dari angkatan 1993 yang menduduki posisi strategis sebagai Kapolda Lampung, menandai tonggak penting dalam regenerasi kepemimpinan Polri yang berjalan progresif dan berbasis prestasi.

Lahir di Jakarta pada 20 Desember 1971, Helmy Santika merupakan bagian dari Batalyon Pesat Gatra, sebutan bagi angkatan Akpol 1993. Dengan usia 53 tahun, Helmy telah menorehkan perjalanan karier yang panjang dan beragam, khususnya di bidang reserse kriminal.

Pengalamannya yang mendalam diberbagai wilayah dan kasus membuatnya dikenal sebagai sosok perwira yang tangguh dan berpengalaman dalam menghadapi dinamika penegakan hukum di lapangan.

Sebelum menjabat sebagai Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika pernah memimpin Polda Gorontalo, dimana ia berhasil meningkatkan kinerja kepolisian dan memperkuat sinergi dengan berbagai instansi pemerintah serta masyarakat.



Pengalaman ini menjadi modal berharga baginya dalam memimpin Polda Lampung, sebuah provinsi yang memiliki tantangan keamanan dan sosial yang unik.

Regenerasi dan kepercayaan institusi Polri, menempatkan Helmy sebagai Kapolda Lampung bersama dua rekannya dari Akpol 1993, yakni Irjen Rudi Setiawan yang kini Kapolda Jawa Barat.

Lalu Irjen Asep Safrudin yang kini menjabat Kapolda Kepri, hal ini menunjukkan kepercayaan tinggi institusi Polri terhadap kapabilitas mereka. Ketiganya dikenal sebagai perwira yang cakap, berdedikasi tinggi, dan mampu mengelola tantangan kompleks diberbagai daerah.

Keberhasilan mereka menempati posisi strategis ini sekaligus menjadi bukti bahwa regenerasi di tubuh Polri, berjalan sesuai prinsip profesionalisme dan meritokrasi, membuka peluang bagi perwira muda berprestasi untuk memimpin institusi kepolisian yang semakin modern dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Di bawah kepemimpinan Irjen Helmy, Polda Lampung diharapkan mampu meningkatkan kualitas pelayanan publik, memperkuat sinergi dengan instansi terkait, serta memberikan penegakan hukum yang humanis namun tetap tegas.

Helmy juga dikenal memiliki gaya kepemimpinan yang komunikatif dan terbuka. Ia aktif menyerap aspirasi masyarakat dan menjalin kerjasama lintas sektor, sehingga pendekatan yang diterapkan lebih adaptif terhadap dinamika sosial di Lampung.

Kehadiran Helmy membawa harapan akan munculnya inovasi dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di provinsi yang dikenal dengan julukan Sai Bumi Ruwa Jurai ini.



Pendekatan humanis yang ia terapkan, menjadi kunci dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian, sekaligus mengoptimalkan peran polisi sebagai pelindung dan pelayan masyarakat.

Dengan latar belakang pendidikan yang solid dan pengalaman panjang diberbagai bidang, Irjen Helmy Santika diyakini mampu membawa perubahan positif bagi Polda Lampung.

Ia tidak hanya menjadi kebanggaan angkatan 1993, tetapi juga simbol harapan baru bagi institusi kepolisian dan masyarakat yang dilayaninya. Di tengah tantangan penegakan hukum yang semakin kompleks dan kebutuhan masyarakat yang terus berkembang, kepemimpinan Helmy diharapkan mampu menjaga keseimbangan antara ketegasan dan kemanusiaan.

Dengan demikian, Polda Lampung dapat terus berkontribusi nyata dalam menciptakan keamanan dan ketertiban yang kondusif bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

25769


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved