BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Momen Peringatan Sumpah Pemuda ke-96 dan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-79, PT PLN (Persero) kembali salurkan kepedulian dengan memberikan penyambungan listrik gratis kepada masyarakat prasejahtera di Lampung, yang tersebar dengan tajuk Light Up The Dream (LUTD).
General Manjer PLN Unit Induk Distribusi (UID) Lampung, Muhammad Joharifin mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dari hasil donasi para pegawai PLN Lampung, sebagai wujud memaknai semangat leluhur kepedulian terhadap sesama yang tertanam dalam nilai luhur Sumpah Pemuda.
"Program LUTD yang saat ini diserahkan PLN, merupakan bentuk kepedulian insan PLN kepada masyarakat prasejahtera yang belum berlistrik," kaga Muhammad Joharifin dalam keterangannya, Senin (28/10/2024).
Menurutnya, para insan PLN menyisihkan sebagian rezeki untuk menyalakan harapan masyarakat, sehingga rumahnya dapat terang dan nyaman.
"Ini diinisiasi sejak tahun 2020, penyambungan listrik gratis di Lampung setidaknya telah di sambung ke 600 keluarga pra sejahtera sampai saat ini," ujar Muhammad Joharifin.
Joharifin menambahkan, program ini juga sejalan dengan peran PLN untuk mendukung pemerataan akses listrik untuk semua, serta meningkatkan taraf hidup dan kenyamanan hidup masyarakat.
"Sejalan dengan dinikmatinya listrik, tentunya malam hari tidak gelap, anak-anak bisa belajar dengan nyaman, jika ada usaha kecil di rumah dengan listrik, tentu dapat berkembang dan pada akhirnya pendidikan dan taraf hidup dapat meningkat," tambah Muhammad Joharifin.
Sementara itu, salah satu penerima bantuan sambung listrik gratis, Aan Safriyanto, seorang Buruh Bangunan warga Gunung Terang, Langkapura, Bandar Lampung mengungkapkan, dirinya merasa bersyukur bisa mendapatkan bantuan listrik gratis. Sebelumnya Ia mengaku selama mempunyai rumah belum memiliki sambungan listrik sendiri.
"Sebelumnya sudah lima tahun rumah kami hanya nyalur dari listrik orang tua, dengan bantuan ini saya sangat bersyukur dan berterimakasih, karena sangat bermanfaat untuk kami sekeluarga, terimakasih kepada PLN semoga PLN sukses selalu," ungkap Aan Safriyanto.
Terpisah, Kementrian ESDM diwakili oleh Kasi Listrik dan Pemanfaatan Energi Dwi Bambang Sugiri, bersama pemerintah daerah melalui Kepala Kecamatan Langka Pura Andi Saputra Kusuma, didampingi Lurah Gunung terang Abizar Alghifari, dan perangkat desa, turut menghadiri serta mengapresiasi Penyalaan Serentak bersama manajemen PLN pusat melalui sambungan video conference. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4156
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia