Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Gubernur Arinal Ajak Pemkab Pesawaran Berkolaborasi Ciptakan Peluang Baru Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
Lampungpro.co, 20-Dec-2021

asandy 548

Share

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi | Lampungpro.co/Adpim Lampung

PESAWARAN (Lampungpro.co): Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak jajaran Pemkab Pesawaran berkolaborasi dan berinovasi mengembangkan pariwisata dan ekonomi kreatif agar tercipta peluang baru untuk mewujudkan masyarakat Lampung Berjaya. Hal itu disampaikan Gubernur Arinal saat memberikan arahan ekowisata dan edukasi wisata di Kabupaten Pesawaran, di Lapangan Brigif Marine Ecopark Piabung, Senin (20/12/2021).


"Kuncinya kita harus berkolaborasi, berinovasi dan beradaptasi dengan kondisi saat ini, terus kreatif dalam berkarya dan inovatif dalam berusaha menciptakan peluang baru untuk mewujudkan masyarakat Lampung Berjaya," ujar Arinal.

Gubernur Arinal menyampaikan bahwa pariwisata dan ekonomi kreatif dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan mempunyai efek ganda (multiplier effect) bagi masyarakat dalam membangun ekonomi daerah. Menurut Gubernur Arinal, Kabupaten Pesawaran memiliki banyak destinasi wisata. Hal ini menjadi titik awal dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Masa-masa sebelum pandemi melanda sektor pariwisata dan ekonomi kreatif diproyeksikan menjadi core economy dan penyumbang devisa terbesar di Indonesia. "Hal ini karena Indonesia memiliki ribuan destinasi wisata yang sangat bernilai, dan mengingat pembangunan� infrastruktur� terus digalakkan, maka wajar apabila pariwisata dan ekonomi kreatif menjadi andalan bagi pemasukan negara," ujar Arinal.

Gubernur Arinal mengakui pariwisata dan ekonomi kreatif merupakan prioritas visi misinya sebagai gubernur. "Dalam hubungan ini kita terus mematangkan pengembangan sektor kepariwisataan Lampung," ujarnya.

1 2 3 4 5

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4036


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved