BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Bakal Calon Gubenur (Balongub) Lampung Herman HN menegaskan pasangan wakilnya akan diumumkan bersamaan dengan turunnya surat rekomendasi pertengahan November 2017. Optimisme Herman ini diungkapkan saat meninjau proses pembangunan Flyover Mal Bumi Kedaton (MBK), Kamis (26/10/2017). "Mungkin akan diumumkan pertengahan November ini (rekomendasi) sudah keluar, karena akan bersamaan dengan provinsi lain," kata Herman HN.
Sebelumnya, Herman HN sempat melakukan kunjungan selama dua hari ke Jakarta terkait pembicaraan untuk menentukan pasangannya. "Kalau empat calon sudah saya serahkan ke DPP, untuk namanya siapa kita tunggu saja jawaban dari DPP. Karena bukan untuk Lampung saja yang akan diumumkan, mungkin untuk Jawa Barat juga bersama akan diumumkan rekomendasi pasangan siapa saja," kata Herman.
Walau demikian Wali Kota Bandar Lampung itu mengaku belum mendapat sinyal dari DPP PDIP terkait salah satu dari empat kandidat yang ia serahkan. "Belum ada sinyal satu dari keempat calon wakil tersebut dari DPP PDIP. Kita tunggu saja nanti pertengahan November," kata Herman.
Herman pun masih enggan mengungkapkan keempat nama tersebut siapa saja. Herman pun mengaku juga sudah melakukan komunikasi politik dengan partai lain. "Ya ada beberapa partai politik lah, tapi belum final, jadi saya nggak mau bicara-bicara, pokoknya udah komunikasi dengan partai politik lain.Kalau hubungan dengan Gerinda baik, bahkan dengan para kader serta Pak Gunadi juga baik," kata Herman. (REKANZA/PRO2)
Berikan Komentar
Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...
2302
Olahraga
14066
Bandar Lampung
7385
Lampung Tengah
4430
137
21-May-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia