Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Hujan Deras di Bandar Lampung, Waspadai Daerah Banjir
Lampungpro.co, 04-Apr-2018

Lukman Hakim 1243

Share

#webberitalampung #portalberitanasional #beritalampungterkini #beritakulinerlampung #beritawisatalampung #portalberitawisata #beritapolitiklampung #webberitadaerah #webberitanasional #portalberitalampung #portalberitawisatanasional #portalberitaasiangames #portalberitapendidikan #beritaolahragalampung #beritaolahraganasional #lampungproberitalampung #lampungprodotcom

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Cuaca yang tak menentu terkadang membuat aktivitas terkendala. Terlebih, saat hujan deras yang mengakibatkan banjir di beberapa daerah. Di Bandar Lampung, ada beberapa titik rawan banjir yang perlu diwaspadai saat hujan deras.

"Kalau hujan deras juga harus waspada longsor," kata Kepala Bidang (Kabid) Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandar Lampung M. Riski kepada Lampungpro.com, Rabu (4/4/2018) siang.

Beberapa titik yang rawan banjir ialah Telukbetung Utara, Kedamaian, dan Bumiwaras. Riski mengimbau kepada masyarakat, jika terjadi bencana alam untuk segera melapor BPBD setempat. "Kalau ada bencana, harap segera lapor agar cepat ada tindakan," kata dia.

Sementara, daerah rawan longsor, kata Riski, adalah Tanjungkarang Barat, Kemiling, Panjang, Telukbetung Barat, dan Tanjungkarang Pusat. Daerah yang rawan longsor merupakan daerah dataran tinggi di Bandar Lampung. "Hujan deras, masyarakat di daerah tersebut harus waspada," kata dia.

Sementara, masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran kali, kata Riski, sangat diharapkan kewaspadannya jika terjadi hujan. Hujan deras membawa arus air yang kencang. Arus air yang kencang dapat menghanyutkan benda ataupun manusia, juga bisa mengakibatkan longsor. (SYAHREZA/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4148


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved