Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ketua Perpadi Lampung: Salat Bagian Menjaga Kesehatan
Lampungpro.co, 31-May-2018

Lukman Hakim 1466

Share

#webberitadaerah #webberitanasional #portalberitalampung #portalberitawisatanasional #portalberitaasiangames #portalberitapendidikan #beritaolahragalampung #beritaolahraganasional #lampu¬¬ngproberitalampung #lampungprodotcom #webberitalampung #portalberitanasional #beritalampungterkini #beritakulinerlampung #beritawisatalampung #portalberitawisata #beritapolitiklampung

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Ketua Persatuan Penggilingan Padi dan Pengusaha Beras Indonesia (Perpadi) Lampung Midi Iswanto di sela-sela aktivitas organisasi tak pernah meninggalkan salat lima waktu. Menurut Midi, salat merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan. "Ibadah terjaga, Insya Allah badan tetap sehat," kata Midi kepada Lampungpro.com, Kamis (31/5/2018) siang.

Sebagai Ketua Perpadi Lampung dan juga anggota DPRD Lampung, Midi mengaku tidak terlalu sulit membagi waktu antara aktivitas legislatif dan organisasi. Ia mengaku tidak ada jadwal khusus untuk membagi keduanya. "Ya, mengalir saja sesuai keadaan dan kebutuhan kantor," kata anggota DPRD Lampung Fraksi PKB ini.

Keberlangsungan organisasi Perpadi Lampung, kata Midi, juga berjalan dengan baik. Pada urusan internal, telah dikomandoi Sekretaris Perpadi Lampung. "Kerja Perpadi sudah baik dan berjalan dengan baik," kata dia.

Ia mengaku faktor kesehatan menjadi sangat penting untuk keberlangsungan organisasi dan legislatif. Guna mengefisienkan waktu, Midi juga sering istirahat tidur di mobil saat perjalanan, agar tidak banyak waktu terbuang. "Yang penting makan cukup, tidur dan istirahat cukup, serta minum air putih yang banyak," kata dia.

Terpenting, kata Midi, agar badan selalu sehat ialah dengan menjaga sholat lima waktu. Selain itu, olahraga yang cukup juga menyehatkan tubuh. "Jangan lupa kebersihan juga," kata Midi. (SYAHREZA/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Arinal Djunaidi Manusia Penuh Keberuntungan, Akankah Menang...

Pasalnya, menurut catatan Nyonya Lee tak pernah dua kali...

22235


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved