Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

KPU Pastikan Warga Pulau Sebesi Lampung Siap Gelar Pemilu
Lampungpro.co, 12-Apr-2019

Heflan Rekanza 648

Share

LAMPUNG SELATAN (Lampungpro.com): Sebanyak 1.948 mata pilih di Pulau Sebesi, Lampung Selatan, akan menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2019. "Pulau Sebesi yang merupakan daerah terdekat dengan Gunung Anak Krakatau (GAK) persiapan Pemilu 2019 telah dilakukan sejak jauh-jauh hari," kata Ketua KPU Provinsi Lampung, Nanang Trenggono.

Nanang mengungkapkan, meski kawasan pesisir Lampung Selatan pada tanggal 22 Desember 2018 diterjang gelombang tsunami akibat erupsi GAK, termasuk Pulau Sebesi, kini kondisinya sudah berlangsung normal. "Aktivitas di kawasan pesisir Lampung Selatan, termasuk Pulau Sebesi, normal seperti biasa. Warga juga menyambut antusias Pemilu 2019, karena selain memilih anggota legislatif juga akan memilih pasangan calon presiden/wakil presiden," ungkap dia.

Nanang menjelaskan, bahwa semua logistik pemilu sudah siap. Mendekati pencoblosan semuanya telah didistribusikan dengan menggunakan kapal perahu. "Untuk logistik, saat ini masih ada di kabupaten/kota dan pada tanggal 10 April baru diluncurkan pertama kalinya. Kemudian pada tanggal 12 April ada peluncuran serentak di 15 kabupaten/kota," jelas dia.

Menurutnya, terkait dengan pemilih pindah tempat pencoblosan, bahwa di Pulau Sebesi ada 53 mata pilih yang menggunakan formulir A5. Sebanyak 53 orang tersebut akan melakukan pencoblosan di luar pulau tersebut, yakni di TPS 1, 4, dan 10 di daerah Kedaton, Lampung Selatan. Alasan ke-53 mata pilih tersebut pindah tempat pencoblosan bermacam-macam.

Alasan tersebut telah memenuhi syarat keadaan tertentu yang ditetapkan. Pulau Sebesi dan Pulau Sebuku Lampung Selatan, menurut Nanang, berdasarkan pemetaan Bawaslu dikategorikan daerah rawan. Rawan menurut definisi Bawaslu, bukan merupakan daerah konflik sosial dan keamanan, melainkan ada potensi kerawanan bencana alam atau tempatnya cukup jauh.(**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

256


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved