Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Libur Lebaran Idulfitri, PLN Lampung Jamin Pasokan Kelistrikan Aman dan Andal Tanpa Kedip
Lampungpro.co, 07-Apr-2024

Febri 133

Share

PLN Lampung Saat Apel Siaga Kelistrikan | Lampungpro.co/Dok PLN

Sugeng berharap, pasokan listrik selama masa siaga hari raya Idulfitri 1445 Hijriah kali ini selalu dalam kondisi aman.

Sugeng Widodo menghimbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan mudik, sebelum neninggalkan rumah agar memastikan instalasi listrik di rumah harus dalam kondisi aman.

"Tentunya keselamatan kelistrikan menjadi hal yang paling penting, sebelum meninggalkan rumah, pastikan instalasi listrik dalam kondisi aman dari bahaya kebakaran akibat konsleting atau arus pendek listrik," ujar Sugeng Widodo.

Disisi lain, Senior Manajer Distribusi PLN UID Lampung, Huslan Husain mengungkapkan, ada 1.125 personil yang terdiri dari 124 petugas PLN dan 1.001 petugas pelayanan teknik disiagakan dan disebar ke 107 posko siaga.

"PLN UID Lampung juga menyiagakan tiga tim elit yaitu Tim PDKB (Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan), yang siap melaksanakan pekerjaan pemeliharan jaringan listrik tanpa padam," ungkap Huslan Husain.

Pada masa siaga, PLN UID Lampung juga telah memetakan beberapa titik lokasi yang menjadi prioritas utama dalam pengamanan pasokan listrik.

Total ada 106 masjid besar, 72 lokasi VIP/VVIP, serta lokasi pelabuhan penyeberangan, stasiun kereta dan terminal induk ditetapkan menjadi lokasi prioritas utama PLN dalam pengamanan kelistrikan pada periode siaga.

PLN Lampung mengajak kepada seluruh pelanggan dalam hal percepatan penanganan keluhan atau gangguan kelistrikan, agar bisa menggunakan saluran resmi pengaduan PLN yaitu Call Center 123 dan Aplikasi PLN Mobile. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4153


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved