Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Lomba Desa Kabupaten Lampung Selatan Dimulai, Desa Way Muli Rajabasa Dapat Giliran Penilaian
Lampungpro.co, 14-Feb-2023

Amiruddin Sormin 6188

Share

Ketua TP PKK Lampung Selatan Winarni Nanang Ermanto saat tiba di Desa Way Muli. LAMPUNGPRO.CO/DISKOMINFO

RAJABASA (Lampungpro.co): Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Selatan Hj. Winarni Nanang Ermanto menghadiri evaluasi lomba desa tingkat Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (14/2/2023). Evaluasi berlangsung di Balai Desa Way Muli, Kecamatan Rajabasa, yang pertama  mendapatkan penilian dari Tim Lomba Desa Kabupaten.

Suryana, Kepala Desa Way Muli menyambut baik dan berterima kasih atas dipilihnya Desa Way Muli mewakili Kecamatan Rajabasa untuk lomba Desa di tingkat kabupaten. Suryana menuturkan lewat lomba desa ini merupakan ajang bagi Desa Way Muli untuk berbenah dan menjadikannya  lebih baik lagi di segala aspek.

Dia juga mengatakan, Desa Way Muli yang berada di pesisir pantai. Memiliki penampis gelombang sebagai tempat wisata dan tempat beristirahat bagi para pengendara yang melintas. Hal itu dapat meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar.

Dia mengusulkan agar semua desa yang ikut dalam lomba mendapatkan piagam penghargaan dari Pemerintah Daerah. Kepada Ketua TP PKK Desa, Winarni meminta dan mengajak semua kader untuk membantu program yang ada.

Kepala Dinas PMD Erdiansyah yang hadir membacakan Sambutan Bupati Lampung Selatan mengatakan, penilaian lomba menjadi evaluasi perkembangan desa. Sekaligus mendorong dan memotivasi desa untuk berlomba dan bersaing secara sportif dan positif dalam peningkatan kualitas penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.

Dia juga mengatakan, semua program desa harus dikawal, bangun kebersamaan, gotong royong yang tinggi, untuk visi Desa Way Muli dapat tercapai. Pelaksanaan penilaian Lomba Desa 2023 ini merupakan penilaian prestasi atas pelaksanaan pembangunan dan hasil yang dicapai oleh masing-masing desa setiap Tahunnya sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan yang meliputi Bidang Pemerintahan, Kewilayahan, dan Permasyarakatan.

Dalam sambutannya juga disebutkan banyak potensi di Desa Way Muli yang perlu dioptimalkan oleh masyarakat dan aparatur desa. Potensi laut dan wisata pantai harus dikembangkan lagi serta produk lokal dan UMKM harus tingkatkan.

Kepada tim penilai lomba, dia minta  untuk melakukan penilaian sesuai jiwa dan semangat reformasi. Maka tim harus benar-benar objektif dan selektif  memberikan penilaian. Selain itu, dia mengatakan ajang lomba desa inil puncaknya akan bermuara pada terpilih dan belum terpilih menjadi juara. (***)

Editor: Amiruddin Sormin, Laporan: Hendra 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1286


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved