BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Mahasiswa baru Universitas Malahayati (Unmal) Bandar Lampung mengikuti pembekalan dan pengenalan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) bertempat di Gedung Graha Bintang, Rabu (28/9/2022). Kepala Biro Administrasi Akademik (BAA) Tarmizi, SE., M.Ak. mengatakan kegiatan ini sebagai pengenalan unit kampus kepada mahasiswa baru. "Hari kita mengenalkan bagian dan fasilitas yang ada di Kampus Universitas Malahayati. Diharapkan mahasiswa nantinya saat memasuki perkuliahan paham untuk mengurus keperluan studynya," kata Tarmizi.
Selain itu, Tarmizi mengingatkan kepada mahasiswa baru mengenai tugas dan tanggung jawabnya. "Harus rajin belajar dan lulus tepat waktu. Karena tanggung jawab seorang mahasiswa bisa mengikuti perkuliahan yang ada di kampus dan waktu kelulusannya," ucapnya.
Dia juga mengingatkan kepada mahasiswa penerima beasiswa untuk lulus tepat waktu sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. "Kalian disini bukan untuk bersenang-senang, tapi berjuang untuk masa depan. Saya ingatkan kepada mahasiswa penerima beasiswa untuk lulus sesuai jadwal, jika tidak beasiswa akan dicabut," ujar Tarmizi.
Sementara itu, Kepala Unit MBKM Center Dainty Martenity, S.ST., M.Keb memberikan materinya mengenai MBKM di Kampus Universitas Malahayati. "Disini kita ada MBKM Center dibawah naungan Wakil Rektor I. Jadi, Merdeka Belajar Kampus Merdeka merupakan program dari Kemendikbudristek RI," kata Dainty.
Ia menjelaskan ada 9 program yang ada di MBKM. "Nanti mahasiswa bisa mengambil program ini disemester lima dengan mengajukan ketertarikan dan kerjasama yang ada di Universitas Malahayati. Dihitung dua semester untuk MBKM ini, jadi mahasiswa bisa memilih pilihan dan peminatannya," ucap Dainty.
"Di dalam MBKM sendiri memiliki beberapa program seperti Pertukaran Pelajar, Magang / Praktik Kerja, Asistensi Mengajar di Satuan Pendidikan, Penelitian/Riset, Proyek Kemanusiaan, Kegiatan Kewirausahaan, Studi / Proyek Indenpenden, Membangun Desa/Kuliah Kerja Nyata Tematik, dan Komponen Cadangan/KOMCAD. Dari sembilan program tersebut memiliki penanggung jawabnya masing-masing," tambahnya.
Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) diikuti dengan semangat oleh mahasiswa baru. Terlihat dari antusias mahasiswa dalam memberikan pertanyaan kepada para pemateri. (***)
Editor : Sandy, Sumber : Humas MalahayatiNews
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
356
Bandar Lampung
826
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia