MENGGALA (Lampungpro.co): Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila), memberikan edukasi berupa pemanfaatan lahan pekarangan rumah dengan menanam benih sayuran di polybag ke masyarakat Desa Penawar Baru, Gedung Aji, Tulang Bawang pada Minggu (4/2/2024).
Kegiatan digelar bersama dengan PKK Desa.Penawar Baru itu, dalam menyelenggarakan kegiatan penanaman benih di polybag sebagai pemanfaatan lahan pekarangan.
Ketua Pelaksana, Annisa Lathifah mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk pemanfaatan lahan pekarangan juga menambah ketahanan pangan.
Kegiatan dilaksanakan agar masyarakat bisa memanfaatkan pekarangan rumahnya, untuk menanam benih yang nantinya menghasilkan dan untuk ketahanan pangan dengan mengurangi penggunaan pupuk kimia.
"Kami menanam dengan benih kecil dan benih besar, untuk benih besar bisa langsung ditanam di polybag. Sementara untuk benih kecil, dilakukan dengan menyemai menggunakan daun pisang yang dibentuk tabung, kata Annisa Lathifah.
Benih yang ditanam meliputi benih cabai, kangkung, pakcoy, dan sawi, yang nantinya bisa dipanen dan diserahkan ke TP PKK Desa Penawar Baru, untuk dikonsumsi bersama maupun dijual.
Sementara itu, Ketua PKK Desa Penawar Baru, Maryati menjelaskan, dengan kegiatan tersebut, tentunya sangat berguna untuk tim PKK memiliki pengalaman lebih luas.
"Kegiatan ini membantu tim penggerak PKK dalam memanfaatkan lahan pekarangan dan juga menumbuhkan tali silaturahmi antar anggota PKK," jelas Maryati.
Masyarakat sekitar juga merasa senang dengan adanya kegiatan tersebut, karena bisa menambah wawasan masyarakat Desa Penawar Baru. Dengan adanya mahasiswa KKN yang mengadakan kegiatan ini, mereka menjadi tahu dan bisa melakukan penanaman benih di polybag, juga menambah pengalaman. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23240
Bandar Lampung
5083
204
18-Apr-2025
265
18-Apr-2025
1458
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia