BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Kerang Hijau masih dianggap sebelah mata bagi sebagian orang. Kerang hijau juga merupakan binatang laut yang jarang dilirik orang untuk dijadikan panganan. Namun, banyak juga yang suka dengan panganan ini. Bahkan olahan kerang hijau banyak dijual.
Saat ini, penjual makanan kerang hijau banyak ditemui. Di Bandar Lampung sendiri sudah mulai bertebaran pedagang kerang hijau di jalanan. Rata-rata kerang hijau direbus dan diberi bumbu rempah dalam penyajiannya. Kerang hijau mengandung 40 persen air, 22 persen protein, 15 persen lemak, dan 19 persen karbohidrat. Bisa mengenyangkan dan aman.
Lampungpro.com menemukan olahan makanan kerang hijau yang enak. Dijajakan menggunakan gerobak sederhana, sang penjual menamakan dagangannya kerang hijau Kang Juned. Lokasinya pun strategis ada dihalaman depan Mapolda Lampung.
Kenapa dibilang enak, begitu panci tempat kerang hijau dibuka aromanya sudah sangat menarik. Sekilas wanginya kaya akan bumbu rempah, ketika dicicipi kerangnya lunak dan tidak berbau amis. Beda dari pedagang kebanyakan. Kuahnya pun layak diacungi jempol karena rasanya hampir mirip dengan kuah pindang.
Juned, nama pedagang kerang hijau ini mengatakan, kerang hijau didapat dari nelayan pencari kerang. Kemudian, kerang-kerang ini dicuci hingga bersih, lalu direbus terlebih dahulu. Setelah kulit mengelupas, barulah diolah dengan bumbu rempah menjadi siap saji. "Untuk harga satu porsinya Rp5.000 saja. Ramai lah pembeli, saya buka mulai dari jam 3 sore. Pembelinya dari mana-mana," kata dia. (REKANZA/PRO2)
Berikan Komentar
Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...
329
Lampung Selatan
25602
Humaniora
3540
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia