Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Menang 2-1 dari Bali United, Bhayangkara Lampung FC Terus Evaluasi Benahi Permainan Tim
Lampungpro.co, 07-Nov-2025

Febri 227

Share

Pemain Bhayangkara FC Saat Duel Udara Dengan Pemain Bali United | Lampungpro.co/Dok Bhayangkara

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pelatih Kepala Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC, Paul Munster, merasa lebih tenang dan mencoba terus evaluasi permainan, setelah menang dari Bali United dalam laga lanjutan Super League atau Liga 1 Indonesia pada Jumat (7/11/2025).

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR, Way Halim, Bandar Lampung, Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC menang dengan skor tipis 2-1 dari Bali United.

Gol Bhayangkara sendiri dicetak Dendi Sulistyawan di menit ke-3 dan Slavko Damjanovic di menit ke-83.

Sementara gol Bali United dicetak oleh I Made Andika Pradana Wijaya di menit ke-59. Dalam pertandingan tersebut, Bali United harus bermain dengan 10 pemain, setelah Tim Charles yang diusir wasit karena kartu merah, usai menerima kartu kuning kedua di menit ke-81.

Paul Munster mengatakan, dirinya merasa sangat bahagia dengan hasil tersebut, dan anak asuhnya bisa bermain dengan sangat bagus, sehingga bisa meraih 3 poin hingga naik peringkat ke-5 klasemen sementara Super League.

"Kami enang dengan hasil ini, berkat para pemain yang sudah bekerja keras untuk meraih kemenangan. Kami akan menikmati momen bahagia di hari libur jeda kompetisi," kata Paul Munster saat jumpa pers usai pertandingan.

Paul Munster sendiri, akan terus mengevaluasi permainan dan berupaya terus mengganti strategi disetiap pertandingan yang dijalani.

"Kami memikirkan pemain, jadi strategi harus selalu berubah, seiring kebutuhan tim. Tadi Bali United juga sangat bagus permainannya, namun kami berlatih tiap hari menjalani langkah demi langkah untuk hasil yang bagus," ujar Paul Munster.

Sebagai tim yang besar, Paul Munster tentunya fokus pada strategi permainan untuk kemajuan tim, dan terus berimprovisasi menyesuaikan kondisi pemain.

Namun hal terpenting adalah bagi Munster, harus mengganti strategi tiap kali bermain. Sejak pindah ke Lampung, Munster merasa semua lebih baik, tenang, dan fokus. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Kenangan dan Kepergian

Bang Amiruddin Sormin namaya. Dari situlah, awal perkenalan kami,...

21234


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved