Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Momen Ramadan, PDIP Lampung Buka Bersama Bareng Anak Yatim Hingga Perkuat Tali Silaturahmi
Lampungpro.co, 21-Mar-2025

Febri 247

Share

DPD PDIP Lampung Saat Buka Bersama Anak Yatim | Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): DPD PDI Perjuangan Lampung menggelar kegiatan buka puasa bersama dengan para kader dan anak yatim piatu di Kantor DPD PDIP Lampung di Sumur Putri, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, Jumat (21/3/2025).

Kegiatan diawali dengan pembagian takjil kepada masyarakat, kemudian pembacaan tilawah Al-Quran sebelum waktu berbuka, pemberian santunan kepada anak yatim serta tausiah.

Ketua DPD PDI Perjuangan Lampung, Sudin mengatakan, momentum kali ini menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi dan solidaritas antara kader partai.

"Semua wajib bersyukur karena diberikan kesempatan untuk berkumpul bersama. Ini adalah momen penting untuk memperkuat silaturahmi dan solidaritas di antara kita," kata Sudin.

Selain itu, Sudin menekankan puasa bukan sekadar menahan lapar dan dahaga, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai kejujuran dan menghindari perbuatan buruk.

Dalam kesempatan tersebut, PDI Perjuangan Lampung juga menyalurkan santunan kepada anak yatim sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan.

"Kegiatan berbagi kasih ini tidak hanya dilakukan di tingkat DPD, tetapi juga oleh seluruh DPC diberbagai daerah di Lampung," ujar Sudin.

Pada momen tersebut, Sudin juga turut mengajak para kader untuk terus solid dan menjalin silaturahmi antar kader, dan juga kepada masyarakat di Lampung. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

9717


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved