Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Mulai Masuk Sekolah 31 Agustus, ini Tata Cara Belajar Dari Dinas Pendidikan Bandar Lampung
Lampungpro.co, 13-Jun-2020

Heflan Rekanza 5835

Share

Ilustrasi siswa belajar | Ist/Lampungpro.co

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung menetapkan, bahwasanya pelaksanaan kegiatan belajar mengajar (KBM) di sekolah-sekolah yang ada di Kota Bandar Lampung, akan mulai dilaksanakan secara tatap muka pada 31 Agustus 2020 mendatang. Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung saat ini telah menyiapkan sejumlah aturan dan skema penerapan protokol kesehatan ditiap sekolah.

Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung Eka Afriana mengatakan, untuk pelaksanaan belajar mengajar secara tatap muka ini, pihaknya akan mengatur waktu jam belajar dengan cara bergantian. Adapun pembagian jam belajar tersebut, misalnya untuk siswa SMP kelas 9 akan masuk sekolah pada hari Senin dan Selasa. Siswa kelas 8 hari Rabu dan Kamis, dan siswa kelas 7 hari Jumat dan Sabtu.

"Untuk waktu belajar, nantinya kami juga akan menerapkan hanya 3,5 jam belajar tiap harinya. Dalam hal ini, jam istirahat akan ditiadakan. Kapasitas kelas juga, nantinya akan dikurangi untuk menerapkan social distancing dan physical distancing," kata Eka Afriana, Sabtu (13/6/2020).

Selain itu, Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung saat ini juga sudah mempersiapkan sejumlah titik penurunan dan penjemputan, siswa ditiap pintu masuk sekolah di Kota Bandar Lampung. Kemudian menyediakan tempat cuci tangan, mengecek suhu badan, dan lainnya.

"Kamu juga akan melakukan pendataan terkait sekolah mana, yang sudah siap melaksanakan KMB secara tatap muka. Kesiapan ini, nantinya juga akan dilakukan pengecekan apakah sudah sesuai dengan protokol kesehatan," ujar Eka.

Terkait teknis dan penerapan KBM sendiri, Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung menyerahkan semuanya ke pihak sekolah. Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung juga akan terus memonitor, terhadap penerapan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pihak sekolah.(FEBRI/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

25115


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved