Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Operasi Sikat 2022, 800 Polisi Diterjunkan Buru Begal dan Penjahat Jalanan di Lampung
Lampungpro.co, 24-May-2022

Febri Arianto 1097

Share

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Zahwani Pandra Arsyad | Lampungpro.co/Humas Polda

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Jajaran Polda Lampung, menggelar Operasi Sikat Krakatau 2022, untuk meminimalisir tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat. Operasi dilaksanakan selama 14 hari mulai 24 Mei - 6 Juni 2022.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Zahwani Pandra Arsyad mengatakan, dalam operasi ini, pihaknya menerjunkan 800 personel gabungan. Ini terdiri dari Satgas Ops Polda sebanyak 188 personel, dan Satgas jajaran Polres sebanyak 612 personel.

"Operasi ini menyasar penanggulangan kejahatan Curas, Curat, Curanmor, hingga penyalahgunaan senjata api ilegal. Target operasi ini, juga memburu para pelaku kejahatan jalanan dan begal," kata Kombes Zahwani Pandra Arsyad, Selasa (24/5/2022).

Dalam operasi ini, seluruh personel di lapangan diinstruksikan untuk bertindak tegas. Terlebih lagi, jika para pelaku bertindak kasar, hingga berpotensi membahayakan dan mengancam jiwa.

"Operasi ini, ditargetkan semua kasus yang belum terungkap dan yang sudah menjadi target operasi. Dengan adanya operasi ini, diharapkan dapat mengurangi kasus kejahatan jalanan yang meresahkan masyarakat Lampung," ujar Pandra. (***)

Editor : Febri Arianto


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

316


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved