Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pemerintah Turki Setujui Libur Iduladha Diperpanjang
Lampungpro.co, 16-Aug-2017

Lukman Hakim 917

Share

TURKI (Lampungpro.com): Setelah mendapat desakan untuk menambah hari libur bersama Iduladha dari para pengusaha hotel di Turki, �Pemerintah setempat akhirnya menyetujui penambahan libur dari tujuh hari menjadi sepuluh hari setelah diadakannya rapat kabinet pada Selasa (15/8/2017) waktu setempat.

Menurut keputusan kabinet libur bersama Lebaran Iduladha di Turki tahun 2017 ini akan dimulai pada 28 Agustus sampai pada 3 September mendatang. Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, sebelumnya telah mengeluarkan pendapat yang mendukung wacana penambahan hari libur bersama dengan mengatakan bahwa langkah tersebut akan membantu sektor pariwisata Turki yang sedang terpuruk.

Meski demikian Menteri Ekonomi Nihat Zeybekci menentang langkah tersebut dengan mengatakan penambahan waktu libur dapat mengganggu produktivitas ekonomi Turki secara keseluruhan. Sementara itu, Indonesia tidak menambah waktu libur bersama lebaran Iduladha.

Di Indonesia Iduladha hanya akan dirayakan dengan satu atau dua hari libur bersama. Libur Iduladha di Indonesia biasanya tidak dirayakan dengan mudik besar-besaran seperti saat Idulfitri. (**/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4140


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved