BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung, Moh Mukri, mendesak partai politik untuk berhenti dan tidak melakukan politik identitas agama, dalam proses Pemilu tahun 2024.
"Partai politik jangan jualan agama, jangan jadikan solusi kehidupan berpolitik, serta jangan jadi masalah dalam politik, kalau ini masih terjadi, maka pasti akan terus memunculkan masalah," kata Moh Mukri, Sabtu (1/7/2023).
Menurut pria yang juga Ketua PBNU ini, demokrasi merupakan proses kedewasaan yang perlu waktu. Sehingga tantangan yang diperlukan saat ini, bagaimana menghindari politik identitas jualan agama untuk kepentingan politik.
"Kami di Nahdlatul Ulama (NU) juga jadi sponsor untuk menggaungkan tidak melakukan politik identitas, dengan membebaskan warganya memilih partai apapun sesuai keyakinannya," ujar Moh Mukri.
Selain itu, MUI dan PBNU juga menggaungkan anti kampanye politik uang yang saat ini masih terjadi. Mukri meminta partai politik, agar menjual program seperti pemberantasan kemiskinan, pembangunan, dan lainnya agar jangan ada lagi jualan agama dalam politik.
Terpisah, Ketua DPP PDI Perjuangan Lampung, Sudin menyebut, pihaknya berkomitmen untuk tidak melakukan politik identitas dalam tiap tahapan proses demokrasi di Pemilu 2024.
"Nanti jika ada kader yang melakukan politik identitas, bisa laporkan langsung ke saya dan nanti saya teruskan langsung dengan laporan tertulis ke DPP PDIP, nanti pasti DPP akan ambil keputusan yang bijaksana," sebut Sudin.
Menurut Sudin, agama dan politik merupakan dua hal yang berbeda, sehingga jangan ada bolak-balik maupun campur aduk antar keduanya. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1296
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia