Pesisir Barat (Lampungpro.co): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat (Pesibar) menerima kunjungan kerja dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) di ruang rapat Bupati, Gedung A Lantai 4 Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Selasa (5/11/2024).
Rombongan Kementerian PPN/Bappenas Provinsi Lampung dipimpin oleh Direktur Regional I, Abdul Malik Sadat Idris, S.T., M.Eng., bersama timnya. Mereka disambut oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Pesibar, Drs. Zukri Amin, M.P., serta jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Dalam sambutannya, Asisten II, Zukri Amin, menjelaskan bahwa Pesisir Barat adalah kabupaten termuda di Provinsi Lampung yang terdiri atas 11 kecamatan, 2 kelurahan, dan 116 pekon, dengan populasi sekitar 155.964 jiwa dan luas wilayah 2.907,23 km ². "Mayoritas masyarakat Pesibar bekerja sebagai nelayan dan petani tradisional, dengan berbagai destinasi wisata unggulan tersebar dari Kecamatan Bangkunat hingga Kecamatan Lemong," jelas Zukri Amin.
Direktur Regional I Kementerian PPN/Bappenas, Abdul Malik Sadat Idris, menegaskan kunjungan ini bertujuan memastikan pembangunan daerah berjalan berkelanjutan. "Kami ingin berbagi pengalaman dalam pengembangan sektor pariwisata dan perekonomian untuk mendukung kemajuan Pesibar," ujarnya.
Kepala Dinas Pariwisata Pesibar, Dr. I. Nyoman Setiawan, S.E., M.M., memaparkan bahwa Pesibar memiliki berbagai potensi wisata, termasuk wisata bahari, gua, air terjun, dan situs bersejarah. Beberapa destinasi unggulan adalah Pantai Labuhan Jukung, Pantai Tanjung Setia, Pulau Pisang, Goa Matu di Kecamatan Karya Penggawa, dan Pantai Mandiri.
Selain itu, I. Nyoman Setiawan menyoroti keberhasilan acara tahunan World Surf League (WSL) Krui Pro, yang berlangsung pada Mei-Juni 2024. "Ajang internasional ini mendukung peningkatan ekonomi masyarakat melalui pariwisata, dengan harapan memberdayakan potensi lokal, mendorong pertumbuhan UMKM, dan memajukan industri kreatif," tambahnya.
Kegiatan kunjungan kerja ini diakhiri dengan peninjauan beberapa lokasi strategis di Pesibar, seperti Pasar Way Batu, Dermaga Pelabuhan Kuala Stabas, Pantai Labuhan Jukung, Tempat Pelelangan Ikan (TPI), Bandara Muhammad Taufiq Kiemas, RSUD KH. Muhammad Thohir di Pekon Way Suluh, dan Pantai Tanjung Setia di Kecamatan Pesisir Selatan.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24712
Bandar Lampung
6772
224
21-Apr-2025
335
21-Apr-2025
248
21-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia