BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung mengajak Pengurus Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Lampung, untuk bersinergi membantu mewujudkan Lampung maju menuju Indonesia emas.
Kepala Dinas Kominfotik Lampung, Achmad Saefulloh mengatakan, PPAD adalah wadah strategis yang berisi orang-orang penuh pengalaman, disiplin, dan jiwa korsa.
"Oleh karenanya, Gubernur Lampung meyakini, peran PPAD sangat besar dalam mendukung program-program pembangunan, menjaga kondusivitas daerah, dan memberikan teladan bagi generasi muda," kata Achmad Saefulloh saat menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus PPAD Lampung di Aula Sudirman Makorem 043/Gatam, Kamis (17/4/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Plt. Ketua Umum PPAD Mayjen TNI Purn. Komaruddin Simanjuntak melantik dan mengukuhkan Ketua PPAD Lampung, Brigjen TNI Purn. Amalsyah Tarmizi beserta Pengurus PPAD Lampung masa bakti 2025-2030.
Menurut Gubernur Lampung, PPAD juga akan menjadi kekuatan moral, sosial, dan bahkan intelektual bagi pembangunan Lampung yang inklusif dan berkelanjutan.
"Kalau anak-anak muda sekarang sibuk dengan healing, maka para purnawirawan ini justru sibuk dengan nation building atau membangun negara yang luar biasa," ujar Achmad Saefulloh.
Atas hal tersebut, Pemprov Lampung sangat terbuka untuk bersinergi dengan PPAD, apalagi dalam mewujudkan misi utama yaitu bersama Lampung maju menuju Indonesia emas.
"Maju dalam pembangunan, maju dalam pelayanan, dan maju dalam pemberdayaan masyarakat. Kemajuan itu perlu fondasi nilai-nilai kejuangan, kedisiplinan, dan keteladanan yang selama ini menjadi ciri khas para purnawirawan," sebut Achmad Saefulloh.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24412
Bandar Lampung
6447
149
21-Apr-2025
122
21-Apr-2025
232
21-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia