Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Pemuda Pegiat Kopi di Suoh Lampung Barat Bagikan Ribuan Bibit Kopi Robusta Gratis ke Petani
Lampungpro.co, 30-Jul-2024

Febri 161

Share

Pemuda Pegiat Kopi di Suoh Lampung Barat Saat Bagikan Bibit Kopi Robusta Gratis ke Petani | Ist/Lampungpro.co

LIWA (Lampungpro.co): Pemuda penggiat komoditas kopi di Kecamatan Suoh, Lampung�Barat, membagikan 1.200 bibit tanaman kopi jenis robusta secara gratis ke sejumlah petani di wilayahnya, untuk mendorong peningkatan produktivitas kopi.

Pemuda tersebut bernama Fahrudin mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai salah satu upaya untuk memberikan semangat dan kontribusi peningkatan produktivitas kopi.

"Jumlah bibit yang dibagikan ini sekitar 1.200 bibit�kopi siap tanam, dengan adanya bibit kopi gratis ini, diharapkan dapat memotivasi para petani," kata Fahrudin, Selasa (30/7/2024).

Menurut Fahrudin, pembagian bibit kopi robusta tersebut nantinya akan terus dilakukan setelah panen raya kopi di Lampung Barat, tepatnya pada Oktober 2024 mendatang.

"Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas kopi di Lampung�Barat, khususnya Suoh. Kami juga berharap agar para petani yang menerima bibit gratis ini, bisa memanfaatkannya dengan baik," ujar Fahrudin.

Fahrudin juga berharap, dengan adanya program dan kegiatan tersebut, kedepannya dapat memotivasi semangat para petani kopi, untuk menanam kopi dengan kualitas yang lebih baik agar produktivitas kopi meningkat.

Fahrudin juga mengajak pemerintah daerah dan pemangku kebijakan terkait, untuk mendukung hingga melakukan program serupa, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama para pelaku kopi di Lampung Barat.

Sementara itu, salah satu penerima bibit�kopi gratis bernama Adi mengungkapkan, dirinya menyambut baik adanya pembagian bibit�kopi gratis tersebut

"Saya senang dengan adanya bantuan ini, karena di tengah harga kopi yang cukup tinggi saat ini, diperlukan upaya untuk meningkatkan produktivitas kopi itu sendiri," ungkap Adi.

Para petani kopi berharap, agar pemerintah daerah juga bisa turun dan ikut melakukan kegiatan tersebut, sehingga para petani bisa terus semangat. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4148


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved