BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Universitas Bandar Lampung (UBL) mengirimkan dua akademisi program studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yaitu Helta Anggia, S.Pd., MA., dan Dameria Magdalena, S.Pd., M.Hum., ke China. Keduanya mengikuti kegiatan Asia TEFL 2018 Internasional Conference yang dilaksanakan di University of Macau, pada 27-29 Juni 2018.
Lebih dari 800 pengajar dan penggiat keilmuan bahasa Inggris dari berbagai negara hadir dalam kegiatan ini. Ajang ini menghadirkan dua pembicara tingkat dunia yaitu Diane Larsen-Freeman, professor ternama di bidang pengajaran bahasa Inggris yang berasal dari School of Education, University of Michigan, Amerika Serikat dan Phil. Benson merupakan ahli Applied Linguistics dari Macquarie University, Australia.
Asia TEFL 2018 Internasional Conference menghadirkan para pembicara yang luar biasa, buku-buku mereka sering dijadikan rujukan dalam pembelajaran bahasa Inggris di konteks Indonesia. Selain mengikuti konferesi ini kami mempresentasikan dua penelitian," kata Helta Anggia yang juga Ketua Program Studi PBI UBL, Sabtu (7/7/2018).
Kedua penelitian itu merupakan hibah Program Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI), Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Kemenristekdikti RI. Penelitian pada 2017, berjudul 'Lampung Culture-based English Lesson Plan and Classroom Acivities' dan 'Teaching English to Children in Indonesia using Western Folktales and Indonesian Local Folktales'.
Helta berharap melalui kegiatan ini makin banyak publikasi penelitian yang masuk jurnal internasional. PBI UBL selalu mendorong para dosen dan mahasiswa untuk terlibat aktif di kegiatan kegiatan akademik seperti ini dengan harapan ke depan akan semakin banyak publikasi penelitian yang berasal dari dosen dan mahasiswa dalam jurnal jurnal internasional, kata Helta. (PRO1)
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
23201
Bandar Lampung
5037
165
18-Apr-2025
226
18-Apr-2025
1406
18-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia