Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Perjalanan Malam di Lampung, Pemudik Diminta Waspada karena Lampu Minim
Lampungpro.co, 18-Jun-2017

Amiruddin Sormin 2139

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Mayoritas pemudik melitas pada malam hari di Lampung. Pantauan Lampungpro.com, Sabtu (17/6/2017) sekitar pukul 22.30 WIB, pemudik mulai tampak ramai melintas di Jalan Lintas Sumatera. Untuk itu, pemudik harus eksta hati-hati karena hampir sebagian besar ruas jalan tanpa lampu.

Di Hajimena, Natar sampai pertigaan Pos Polantas Tigeneneng, Lampung Selatan, misalnya, hanya ada beberapa titik lampu. Selain itu dari pertigaan Pos Polantas Tigeneneng menuju Metro beberapa jalan berlubang dan bergelombang, ditambang dengan penerangan jalan yang sangat sedikit.

Sepanjang jalan dari Pos Polantas Tigeneneng menuju Metro hanya memiliki posko mudik berjumlah satu. Selain itu mobil dari arah Metro melaju dengan kecepatan tinggi. Pantauan Lampungpro.com saat di jalan menemukan beberapa mobil menyalip tanpa memperhatikan posisi didepan.

Selain itu apabila pemudik ingin melakukan perjalanan pada malam hari diharapkan dicek kesiapan kendaraan. Pasalnya macet parah terjadi di kisaran 2 km dari Pos Polantas Tigeneneng. Untuk kendaraan bermotor saja hanya bisa berjalan dengan kecepatan kurang lebih 5 km per jam, dan belum termasuk berhenti.

Salah seorang warga sekitar, Nurman (34) menerangkan kemacetan mulai terjadi sejak pukul tiga sore. Menurut Nurman kemacetan dikarenakan kendaraan di pertigaan Pos Polantas Tegineneng menyabang menjadi dua, satu ke arah Metro dan satu lagi ke arah Gunung Sugih. Kendaraan menuju arah Metro perlu berhenti untuk memotong jalan menyeberang. "Ditambah mobil-mobil besar," ujar Nurman saat ditemui Lampungpro.com didepan minimarket sekitar. (PRO1)

 

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1296


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved