JAKARTA (Lampungpro.co): DPP Partai Demokrat, resmi mengumumkan dan memberikan surat rekomendasi dukungan terhadap bakal calon kepala daerah untuk maju di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 di 108 kabupaten/kota di Indonesia, Kamis (8/8/2024) malam.
Dari 108 nama bakal calon kepala daerah yang akan diusung di Pilkada 2024 disejumlah daerah di Indonesia, empat diantaranya dari Lampung yakni Lampung Utara, Mesuji, Tulangbawang Barat (Tubaba), dan Way Kanan.
Ada pun empat nama dari Lampung tersebut yakni, di Pilkada Lampung Utara mendukung Ardian Saputra untuk dipasangkan bersama Sofyan sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara.
Ardian Saputra adalah mantan Wakil Bupati Lampung Utara dan Sofyan merupakan pensiunan Asisten III Bidang Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara.
Kemudian di Pilkada Mesuji, Partai Demokrat mendukung istri mantan Bupati Mesuji yang juga menjabat Ketua DPRD Mesuji Elfianah, untuk dipasangkan dengan Yugi Wicaksono sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mesuji
Lalu di Pilkada Tubaba, Partai Demokrat mengusung Novriwan Jaya dan Nadirsyah sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tubaba.
Sosok Novriwan Jaya sendiri, merupakan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Tubaba, sedangkan Nadirsyah adalah adik kandung mantan Bupati Tubaba Umar Ahmad.
Terakhir, di Pilkada Way Kanan, Partai Demokrat mengusung Ali Rahman dan Ayu Asalasiyah sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan.
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4148
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia