BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tanggamus dan Lampung Utara kian dinamis. Beberapa bakal calon masih berebut partai untuk mendapatkan rekomendasi. Beberapa partai pun sudah mengeluarkan rekomendasi, namun ada yang belum.
Hanura sebagai partai yang memiliki basis kuat tak luput menjadi perhatian bakal calon. Namun, hingga kini Hanura belum mengeluarkan pernyataan dukungan atau rekomendasi ke salah satu bakal calon. "DPD Hanura Lampung sudah usulkan beberapa nama ke DPP," kata Sekretaris DPD Hanura Lampung Yozi Rizal saat silaturahim bersama Tim Safari Lintas Sumatera DPP di Begadang Resto, Rabu (29/11/2017) malam.
DPD pun telah mengantongi beberapa nama yang menjadi prioritas. Sebagai kabupaten yang masuk kategori A, tentu Hanura sangat konsentrasi terhadap Pilkada Tanggamus dan Lampung Utara. "Karena kategori A, syarat mencalonkan butuh 9 kursi DPRD," kata Yozi.
DPP Hanura melalui Tim Pilkada Daerah pun telah melakukan survei. Hasil survei ini nantinya akan menjadi rujukan DPP mengeluarkan rekomendasi. "Hingga kini belum ada yang diputuskan," kata Ketua Tim Pilkada Daerah Hanura Lampung itu.
Hanura Lampung pun telah berkomunikasi dengan Tim Safari agar menyampaikan kondisi partai di Lampung kepada Ketua Umum Oesman Sapta, termasuk beberapa kontestasi politik terdekat. Yozi berharap Ketua Umum Hanura bisa memberikan masukan kepada DPD dan tingkatan partai di bawahnya. "Kondisi partai secara real akan disampaikan Tim Safari," kata Yozi. (SYAHREZA/PRO2)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4139
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia