BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk berkegiatan di luar program studi dan dikonversi setara dengan 60 SKS. Jangan sampai mahasiswa tidak memiliki kompetensi inti dari program Prodi Sistem Komputer ketika mengambil program MBKM, kata Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Riset Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya Dr. RZ Abdul Aziz, S.T., M.T., saat memberikan sambutan pada Workshop MBKM virtual, Kamis (7/10/2021).
Workshop yang digelar Program Studi Sistem Komputer Institut IIB Darmajaya itu diisi oleh Guru Besar Universitas Sampoerna yang juga Koordinator Pengembangan Kurikulum Komputer menggunakan OBE berbasis KKNI untuk APTIKOM, Prof. Teddy Mantoro.
Saya berharap workshop dapat memberikan masukkan pada kurikulum MBKM Prodi Sistem Komputer. Saya percaya dengan narasumber Prof. Teddy Mantoro yang telah meluangkan waktunya untuk berbagi. Apalagi, Sampoerna University sudah melangkah jauh dari kita dan diharapkan dapat memberikan saran dan masukkan kepada Prodi Sistem Komputer, kata Abdul Aziz.
Workshop Kurikulum juga diikuti oleh Direktur MBKM Aswin, S.E., M.M.; Dekan Fakultas Ilmu Komputer Zaidir Jamal, S.T., M.Eng.; Wakil Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Anik Irawati, S.E., M.Sc.; perwakilan Prodi Sistem Informasi, Prodi Teknik Informatika, Dosen Prodi Sistem Komputer. Abdul Aziz juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia yang memberikan hibah Kerja Sama Kurikulum dan Implementasi MBKM kepada Prodi Teknik Informatika dan Prodi Sistem Komputer.
Mudah-mudahan dengan hibah ini kita bisa benar-benar menyiapkan mahasiswa untuk menjadi lulusan yang berkualitas. Karena anak-anak ini lah yang akan membawa Indonesia ke depan lebih maju, tuturnya.
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
24925
Bandar Lampung
6994
167
22-Apr-2025
183
22-Apr-2025
175
22-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia