Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Produk Unggulan Lampung Ikuti TTI Expo di Mal Boemi Kedaton
Lampungpro.co, 20-Oct-2017

Amiruddin Sormin 1287

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Sejumlah produk unggulan Lampung dipamerkan di ajang Lampung Trade Tourism Investment (TTI) Expo 2017 di Mal Boemi Kedaton, Bandar Lampung, Kamis (19/10/2017). Ajang ini diikuti sejumlah daerah di luar Lampung dan berlangsung hingga 22 Oktober 2017.

Saat membuka ajang bisnis tersebut, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Lampung, Aprilani Yustin Ridho Ficardo, menyampaikan Lampung TTI Expo 2017 ini untuk mengintergrasikan promosi dan informasi produk serta jasa unggulan kepada masyarakat Lampung dan luar Lampung.

Selain itu, Provinsi Lampung yang terkenal dengan kopi robusta giat mempromosikan fine robusta dalam bentuk roasting dan bubuk. Kemudian, memperkenalkan destinasi wisata seperti Tanjung Setia, Pulau Pahawang, Gunung Anak Krakatau, dan Teluk Kiluan. Melalui kegiatan ini, kata Yustin, pelaku UKM dapat meningkatkan akses pasar dan jaringan.

Pameran juga diikuti Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Kabupaten Bogor dan Cirebon. Pengusaha Jawa Timur mengincar pasar Lampung berkat konektivitas penerbangan langsung Jawa Timur--Lampung sejak 22 Maret 2017. Menurut Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timut, Mochammad Ardi Prasetyo, penerbangan langsung Bandara Radin Intan II--Bandara Juanda, Sidoarjo, menjadikan hubungan dagang menjadi mudah.

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

328


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved