BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Teknokrat Indonesia Vina Qurrota Akyuningrum sudah tiba di Lampung. Ia bahkan sudah bertemu dengan teman-teman di kampusnya.
Vina menghabiskan satu semester di University of Central Missouri, Amerika Serikat, dalam program pertukaran pelajar internasional. Ada 12 mahasiswa asal Indonesia yang lulus program itu, dan menjadi satu-satunya perwakilan dari Sumatera.
Ia menyempatkan bersilaturahmi dengan Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. HM Nasrullah Yusuf, SE., MBA. Vina menceritakan beberapa pengalaman selama kuliah di Negeri Paman Sam itu. Vina mengatakan, ia berkompetisi saat kuliah dengan mahasiswa dari banyak negara, seperti dari Mongolia, Korea Selatan, Jepang, dan lainnya.
Ia merasakan betapa disiplinnya belajar di negeri itu. Ia menghabiskan 12 SKS selama kuliah di kampus itu.
Tugasnya banyak yang luar biasa. Alhamdulillah saya bisa menjalani dengan baik dengan hasil atau nilai yang juga sangat memuaskan, ujarnya.
Ia juga menceritakan mesti adaptasi dengan makanan. Saban hari Vina mengonsumsi makanan berupa kentang bakar yang diberi keju. Ia mengaku kangen dengan masakan di Tanah Air.
Yang juga istimewa, Vina menghabiskan Ramadan di negeri adidaya itu. Di sana ia tinggal di asrama dan dua kali dalam sepekan mengunjungi keluarga asuhnya.
Vina juga berkesempatan melihat kampus Harvard dan ingin melanjutkan magister dikampus ternama di dunia itu. Vina mengatakan, ia kuliah dengan serius karena ingin memperoleh hasil yang maksimal dan bisa bersaing dengan mahasiswa dari negara lain.
Vina juga menyampaikan ia bertemu dengan Rektor atau Presiden University of Central Missouri Mr Roger J Best, Ph.D. Ia juga berkesempatan bertemu dengan salah seorang senator Amerika Serikat Denny Hoskins. Ia mengundang keduanya untuk bertandang ke Indonesia dan kampusnya tercinta, Universitas Teknokrat Indonesia.
Rektor merespons cerita Vina dengan bahagia. Rektor mengatakan, tidak mudah menjadi satu di antara 12 mahasiswa asal Indonesia yang lolos dalam program beasiswa kuliah di Amerika Serikat itu. Rektor mengatakan, daya juang Vina sungguh luar biasa dan ia terkesan dengan hal itu.
Rektor juga berpesan agar Vina tidak boleh sombong. Jangan merasa karena pernah kuliah di Amerika Serikat, kemudian menjadi jemawa.
Rektor mengatakan, Vina justru mesti lebih mawas diri dan rendah hati. Serta, senantiasa termotivasi untuk menyelesaikan studi dengan hasil yang sangat baik.
Rektor juga ingin, semua mahasiswa Teknokrat memiliki etos belajar yang sama seperti Vina. Dengan demikian, bisa bersaing menjadi pribadi yang lebih baik dan ada kesempatan untuk melanjutkan studi ke luar negeri dengan beasiswa. (***)
SUMBER : Humas UTI
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
25035
Bandar Lampung
7107
195
22-Apr-2025
277
22-Apr-2025
285
22-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia