Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Raih Perak Porprov Lampung, Pelatih Voli Putri Bandar Lampung Akui Fisik Timnya Menurun Lawan Lampung Timur
Lampungpro.co, 07-Dec-2022

Febri Arianto 3686

Share

Tim Voli Putri Bandar Lampung Saat Meraih Medali Perak Porprov Lampung 2022 | Lampungpro.co/ARYA

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co):

Kepala Pelatih Tim Bola Voli Putri Bandar Lampung, Eva Yuliana, akui kondisi fisik anak didiknya menurun saat menghadapi Lampung Timur di final Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke IX Lampung, Rabu (7/12/2022). Dengan demikian, anak didiknya harus puas kembali meraih medali perak di Porprov Lampung.

"Akhirnya kami tetap mempertahankan medali perak di Porprov 2017 lalu. Memang fisik anak-anak mulai lelah dan mental juga naik turun saat pertandingan," kata Eva Yuliana kepada Lampungpro.co, Rabu (7/12/2022).

Selain itu, jam terbang atlet Bandar Lampung juga diakui masih berkurang, karena mereka kebanyakan dari fase junior. Selain itu, kesalahan passing bola dan pola serangan juga jadi salah satu penyebab kekalahan Tim Bandar Lampung.

"Kami hampir banyak juniornya, mungkin cuma satu atau dua yang seniornya. Sementara lawan kami itu Lampung Timur, memang jam terbang pertandingan antar kampung (Tarkam) juga lebih banyak," ujar Eva Yuliana.

Sebelumnya Tim Bola Voli Putri Lampung Timur berhasil meraih medali emas, setelah mempecundangi Bandar Lampung dengan skor 3-1. Dalam pertandingan, Tim Bola Voli Putri Lampung Timur menang di set pertama skor 25-15, set kedua 25-19, dan set keempat 25-17. Sementara Tim Bola Voli Putri Bandar Lampung, hanya mampu memenangi set ketiga dengan skor 29-27. (***)

Editor : Febri Arianto

Reportase : Arya

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Langka dan Mahal, Distribusi Ngawur Ala Elpiji...

Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...

268


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved