Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Ramadan Peduli, Pemkab Pesisir Barat Salurkan Bantuan ke Pengurus Masjid di Pekon Tembakak
Lampungpro.co, 17-Apr-2021

Febri 1123

Share

Pemkab Pesisir Barat Saat Memberikan Bantuan | Ist/Lampungpro.co

PESISIR BARAT (Lampungpro.co): Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat memberikan bantuan kepada pengurus masjid baik marbot, untuk renovasi masjid, dan lainnya di Pekon Tembakak, Karya Penggawa, Jumat (16/4/2021). Ada pun bantuan yang merupakan program Siger TP PKK Pesisir Barat ini, ada bantuan kepada masjid Rp15 juta, bantuan kepada marbot Rp3 juta selama enam bulan, dan 10 bingkisan paket sembako.

Penjabat (Pj) Bupati Pesisir Barat Bambang Sumbogo mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan bisa terjalin hubungan dan komunikasi langsung, antara pemerintah daerah dengan masyarakat, khususnya umat muslim di Pesisir Barat. Pj Bupati sangat mengapresiasi kepada masyarakat, atas kehidupan toleransi antar umat beragama antara satu dengan yang lainya.

"Melalui perbedaan keanekaragaman itulah ciri Indonesia, sebagaimana yang tertuang dalam Pancasila adalah yang berketuhanan  yang maha esa. Oleh sebab itu, marilah kita pupuk rasa kebersamaan, kekeluargaan, kerukunan, dan solidaritas yang tinggi dalam menggalang rasa persatuan dan kesatuan umat beragama," kata Bambang Sumbogo.

Bambang menilai, Ramadan ini telah mengasah keimanan seseorang untuk senantiasa meningkatkan intensitas ibadah, meningkatkan kepedulian dengan berinfaq, dan bershodaqoh, serta memelihara diri dari sikap-sikap yang kurang terpuji. Ia berharap dengan semangat Ramadan ini, tetap terjaga dan seluruh masyarakat Pesisir Barat mampu menghayati makna puasa dan memiliki semangat pengendalian diri yang kuat sepanjang hidupnya.

"Kami memberikan bantuan kepada masyarakat Pekon Tembakak, Karya Penggawa ini berpesan untuk dapat memanfaatkan bantuan ini dengan baik. Selain itu, kami juga meminta maaf jika selama ini ada hal-hal yang saling seharusnya dilakukan Pemkab Pesisir Barat, yang belum terlaksana," ujar Bambang. (RLS/PRO3)


Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

328


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved