Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Rektor Universitas Malahayati Lepas 16 Peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka
Lampungpro.co, 26-Jul-2023

Febri Arianto 4382

Share

Rektor Universitas Malahayati Saat Melepas 16 Pertukaran Mahasiswa | Lampungpro.co/Dok Malahayati

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Rektor Universitas Malahayati Bandar Lampung, Dr. Achmad Farich, dr., MM melepas 16 mahasiswa Outbond Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM3) di Gedung MCC Malahayati, Jumat (21/7/2023).

Ketua MBKM Universitas Malahayati, Aditia Arief Firmanto, SH., MH mengatakan, jumlah mahasiswa lolos PMM tahun ini lebih banyak, tercatat ada 16 mahasiswa dibandingkan tahun sebelumnya.

Melalui program ini, Aditya berharap mahasiswa dapat membangun budaya kerjasama dan kepedulian sosial terhadap masyarakat dan lingkungan, membangun persahabatan mahasiswa antar daerah, hingga membentuk sikap dalam menghargai keanekaragaman budaya.

Sementara itu, Rektor universitas malahayati Dr. dr. Achmad Farich, MM mengungkapkan, dengan terselenggaranya pertukaran mahasiswa merdeka, mahasiswa bisa lebih luas wawasannya

Rektor mengucapkan selamat kepada seluruh mahasiswa yang telah lolos dan masuk menjadi peserta pertukaran mahasiswa merdeka, ia meminta para mahasiswa agar membawa nama baik perguruan tinggi ke tempat tujuan.

Hadir dalam acara, Wakil Rektor III Dr Eng Rina Febrina, ST.,M.T, Wakil Rektor IV Drs Suharman, M.Pd, Kepala Humas Universitas Malahayati Emil Tanhar, SE, Dekan Hukum, Dekan Ekonomi dan Manajemen, dan dosen Universitas Malahayati. (***)

Editor : Febri Arianto

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Pilgub Lampung, Peruntungan Arinal Djunaidi Berhenti di...

Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...

1256


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved