Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Rutin Periksa Jaringan Listrik, PLN Lampung Komitmen Jaga Kualitas Layanan dan Keamanan
Lampungpro.co, 13-May-2023

Febri Arianto 6123

Share

Apel Kelistrikan PLN Lampung | Lampungpro.co/Dok PLN

Sementara itu, Senior Spesialis Distribusi PT PLN (Persero) Pusat, Bintoro Suryo Sudibyo menjelaskan, kegiatan P2TL dilakukan untuk kepentingan masyarakat, tujuannya untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan maupun calon pelanggan PLN.

Selain itu, dengan pelaksanaan kegiatan tersebut PLN juga dapat memastikan penyediaan tenaga listrik kepada masyarakat harus terbebas dari bahaya kelistrikan.

Bintoro mengajak masyarakat agar dapat mendukung dan tidak melakukan resistensi terkait pelaksanaan kegiatan itu, mengingat segala bentuk pelanggaran sangat membahayakan, baik diri sendiri penggunanya maupun orang lain yang berada disekitarnya.

"Demi keselamatan kelistrikan bagi diri sendiri, masyarakat pelanggan PLN maupun orang lain yang ada disekitarnya, mari gunakan listrik dengan baik dan benar," jelas Bintoro Suryo Sudibyo.

Menyikapi maraknya petugas P2TL PLN gadungan, masyarakat dapat dengan mudah mengenali bagaimana petugas P2TL yang resmi dari PLN.

Petugas yang resmi dari PLN, memiliki ciri diantaranya memiliki surat tugas yang ditandatangani oleh Manajer PLN setempat, dan semua petugas PLN harus dapat menunjukkan kartu identitas perusahaan.

Masyarakat dapat mengecek surat tugas yang dimiliki petugas, kemudian cocokkan antara surat tugas dengan kartu identitasnya baik nama, nomor induk, bahkan masyarakat dapat mencocokkan antara foto wajah kartu identitas dengan wajah petugasnya, sama atau tidak. (***)

1 2 3

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Geger Ijazah Palsu, Rismon Hasiholan Sianipar, dan...

Andai ada 10 saja media dan jurnalis yang menjadi...

1597


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved