Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Sejumlah Praktisi Media dan Bisnis Bentuk Perhumas Lampung
Lampungpro.co, 20-Feb-2018

Amiruddin Sormin 1014

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Sejumlah praktisi media dan bisnis membentuk Perhimpunan Hubungan Masyarakat (Perhumas) Provinsi Lampung, di Hotel Horison Lampung, Bandar Lampung, Senin (19/2/2018). Perhumas Lampung mengusung tema 'Lampung Bicara Baik' dalam menjalankan misinya.

Personalia yang disusun para pertemuan tersebut yakni Ketua Leo Ramadhanus (GM Hotel Horison Lampung, Amiruddin Sormin (Wakil Ketua), Sudipto (Sekretaris), Elkana Rio Adil (Bendahara) dan Yayan Sopian (Manager Marketing PT Coco Cola Amatil Indonesia) di posisi Dewan Penasehat. Susunan pengurus sementara ini akan ditambah para praktisi dari berbagai bidang baik dari swasta maupun pemerintah.

Susunan pengurus ini bakal disahkan para Musyarawarah Cabang dan disampaikan ke Perhumas Pusat untuk disahkan. Perhumas Lampung dibentuk setelah mendapat rekomendasi dari BPC Perhumas Jawa Barat. "Kami segera menyusun dan konsolidasi kepengurusan agar Perhumas dapat berperan dalam membentuk citra positif Lampung," kata Leo Ramadhanus yang lama berkecimpung di Perhumas saat bertugas di Bali dan Timika, Papua.

Kehadiran Perhumas, menurut Yayan Sopian ingin mengubah pola pikir humas yang kini lebih banyak jadi juru bantah daripada juru bicara lembaganya. Ini terjadi, kata Yayan yang pernah jadi penyiar Radio Oz Bandung ini, karena profesi humas hanya sambilan. "Humas belum dipandang sebagai lembaga penting, tapi hanya untuk mengklarifikasi dan membantah jika ada info negatif tentang lembaga," kata Yayan.

Kehadiran Perhumas, menurut Leo, bakal berdampak positif bagi pariwisata dan investasi Lampung. "Masuknya wisatawan dan investasi itu karena citra baik suatu daerah. Ngak mungkin orang datang ke sini kalau seram semua berita tentang Lampung. Kita tak bisa melarang ada berita negatif, tetapi humas harus mampu membuat berita positif untuk mengimbanginya," kata Leo.

Leo berharap para praktisi bidang kehumasan atau yang ditugaskan berfungsi humas dapat bergabung bersama Perhumas. "Lampung membutuhkan banyak penyebaran informasi untuk mendukung seluruh program pembangunan pemerintah daerah baik kabupaten, kota, maupun provinsi. Ini organisasi lintas sektor yang bertujuan membentuk citra positif," kata Leo. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

24695


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved