Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Semen Padang Salurkan Pinjaman Modal UMKM Binaan Rp4,7 Miliar
Lampungpro.co, 30-Jul-2018

Amiruddin Sormin 836

Share

PADANG (Lampungpro.com): PT Semen Padang menyerahkan secara simbolis pinjaman modal usaha bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) binaan sebesar Rp4,7 miliar untuk periode Januari-Juli 2018. Modal usaha yang disalurkan kepada 160 pelaku UMKM tersebut, diserahkan Direktur Keuangan Tri Hartono Rianto kepada perwakilan UMKM binaan, Minggu (29/7/2018).

Pinjaman itu, kata Tri Hartono, merupakan bagian corporate social responsibility (CSR). Pada kesempatan itu, juga diluncurkan buku Succes Story The Series 30 Mitra Binaan Mandiri CSR Semen Padang. Peluncuran buku setebal 180 halaman yang berjudul 'Yang Tumbuh Bersama' itu, dilakukan saat puncak HUT ke-71 Koperasi di Pantai Muaro Lasak.

Menurut Tri Hartono Rianto, peluncuran buku ini juga bagian dari rangkaian HUT Ke-60 Pengambilalihan (Nasionalisasi) pabrik dari tangan Belanda yang diperingati setiap 5 Juli. Buku berjudul 'Yang Tumbuh Bersama' ini berisikan succes story 30 Mitra Binaan CSR Semen Padang yang mandiri dan sukses.

"Buku ini juga bermanfaat sebagai referensi bagi pendidikan, karena di setiap-setiap cerita dari 30 pelaku UMKM binaan CSR Semen Padang yang telah sukses dan mandiri, di dalam buku ini juga terdapat pendapat para ahli," kata Tri Hartono Rianto dalam sambutan peluncuran buku Succes Story The Series 30 Mitra Binaan Mandiri CSR Semen Padang berjudul "Yang Tumbuh Bersama" tersebut.

Buku yang dikuncurkan hari ini, sebut Tri Hartono, terdiri dari beberapa seri. Seri pertama yang berjudul 'Yang Tumbuh Bersama' itu, mengartikan Semen Padang komit untuk tumbuh bersama-sama masyarakat Sumbar melalui UMKM. Buku ini rencananya juga akan diluncurkan dalam versi bahasa Inggris, supaya manfaat buku ini tidak hanya dirasakan oleh masyarakat Sumatera Barat, dan Indonesia umumnya, tapi juga masyarakat di seluruh dunia.

"Kami berharap buku 'Yang Tumbuh Bersama' ini juga dapat menginspirasi para pelaku UMKM untuk terus maju dan bangkit dalam mengembangkan usahanya agar menjadi pengusaha mandiri supaya dapat menyerap tenaga kerja, sehingga perekonomian masyarakat di Sumbar juga meningkat," ujar Tri Hartono. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Sepak Bola, Cara Hebat Pemimpin Menghibur Rakyat

Boleh saja menghujat kita dijajah Belanda selama 350 tahun....

249


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved