Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Seriusi Bina Atlet, KONI Lampung Latih 400 Guru Olahraga se-Kabupaten Lampung Selatan
Lampungpro.co, 27-Nov-2019

Heflan Rekanza 554

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Ratusan guru dan penggiat olahraga mulai tingkat dasar hingga sekolah menengah pertama (SMP) sederajat, yang tersebar di Kabupaten Lampung Selatan mengikuti agenda Penataran Talent Scouting Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung, di Mahligai Kampus Pasca Sarjana UBL, Bandar Lampung, Rabu (27/11/2019).

Ketua pelaksana kegiatan Mulyadi mengatakan, kegiatan yang digelar KONI ini merupakan program dari Bidang pembinaan prestasi (Binpres), untuk mencetak atlet berbakat dalam mempersiapkan agenda diberbagai level dan kegiatan ditingkat nasional maupun internasional

Perlu saya sampaikan, untuk hari ini Kabupaten Lampung Selatan sebanyak 400 guru olahraga mengikuti talent scouting, dari keseluruhan peserta talent scouting se-Provinsi Lampung 720 guru olahraga, kata Mulyadi, Rabu (27/11/2019).

Oleh karenanya, Mulyadi berharap agenda yang digelar ini dapat diikuti dengan baik dan serius oleh para guru olahraga di Lampung Selatan agar kedepannya bisa menciptakan atlet berbakat. "Target KONI, sepulang dari mengikuti penataran ini, bisa segera mencari bibit-bibit atlet ditingkat sekolah masing-masing, harap dia. (FEBRI/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
SMA Siger dan Niat Baik yang Tak...

Wali Kota bukan hanya figur politik, tetapi juga birokrat....

1094


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved