BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): PT Bank Lampung menggelas tes tertulis bagi 24 calon direksi dan komisaris selama dua hari, Selasa dan Rabu (2-3/5/2017). Menurut Ketua Nominasi dan Remunerasi Bank Lampung, Lukman Hakim, dari 30 pelamar mengirim aplikasi ke panitia, enam di antaranya gugur karena masalah administrasi.
"Tes dilakukan terbuka dan kami menjamin semua berjalan sesuai aturan. Tidak ada calon titipan, semua berproses sesuai ketentuan Otoritas Jasa Keuangan," kata Lukman Hakim, di Bandar Lampung, Selasa (2/5/2017). Proses assesment tersebut dilakukan transparan dan bekerja sama dengan LPPI Jakarta.
Menurut Lukman, proses rekrutmen para direksi ini ditargetkan selesai Juni-Juli 2017. Masih ada beberapa proses yang harus dilalui seperti uji kepatutan dan kepantasan (fit and proper test) yang akan dilakukan bersama Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Lampung. "Bank Lampung butuh direksi yang mampu menaikkan rasio-rasio perbakan. Intinya, mampu menjual semua produk," kata Lukman Hakim yang juga mantan Wali Kota Metro dua periode itu.
Assesment tersebut untuk mengisi jabatan direksi periode 2018-2022, seperti direktur utama, direktur bisnis, direktur operasional, dan direktur kepatuhan. Direktur utama Bank Lampung mendapatkan fasilitas berupa remunerasi, rumah, kendaraan, dan gaji Rp45 juta per bulan. (PRO1)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4061
Bandar Lampung
2130
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia