GUNUNGSUGIH (Lampungpro.co): Dalam sehari, dua warga Keluruhan Komering Agung, Kecamatan Gunungsugih, Lampung Tengah, meninggal dunia setelah terjangkit demam berdarah (DBD). Nurin (57) dan seorang balita yang bernama Dina Aprilia (4) meninggal dunia setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Demang Sepulau Raya (DSR).
"Dua orang meninggal dunia mas hari ini karena kena DBD, bahkan Dina yang baru masuk kemarin sore dan malamnya langsung meninggal, sedangkan Nurin sempat dirawat sekitar empat hari dan siang tadi meninggal juga," kata salah seorang warga setempat kepada awak media, Jumat (9/1/2020).
Sementara itu, Camat Gunung Sugih, Andi RPA saat dikonfirmasi membenarkan jika terdapat warganya yang meninggal dunia karena terjangkit DBD. "Iya benar mas hari ini ada dua warga Komering Agung yang meninggal dunia terkena DBD. Yang balita tadi malam dan yang ibu ibu tadi siang meninggalnya," ucapnya saat dihubungi melalui telepon seluler.
Andi juga mengatakan sebelum adanya korban jiwa, Dinas Kesehatan dan Forkopimcam setempat telah melakukan penyuluhan dan fogging di Kelurahan Komering Agung. "Sebelumnya kita bersama Dinkes sudah lakukan penyuluhan, menebar bubuk abate dan fogging di permukiman untuk mengatasi wabah DBD," ungkapnya.
Mulai hari ini, lanjut Andi, Kecamatan Gunungsugih meningkatkan status menjadi Kejadian Luar Biasa (KLB) dan mendirikan posko penanggulangan wabah DBD. "Sekarang ada 15 warga yang terjangkit DBD termasuk sudah status KLB mas dan kita sudah dirikan posko, kita siagakan tenaga medis, ambulan untuk mengatasi wabah ini," tutupnya. (BRATA/PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1706
Lampung Selatan
12930
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia