Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Terlibat Narkoba, Tora Sudiro dan Mieke Amalia Lama Jadi Incaran Polisi
Lampungpro.co, 03-Aug-2017

Amiruddin Sormin 1754

Share

JAKARTA (Lampungpro.com): Penangkapan aktor papan atas Tora Sudiro dan istrinya Mieke Amalia ternyata hasil penyidikan polisi sejak lama. Menurut Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Iwan Kurniawan, penangkapan kedua pasangan artis itu merupakan pengembangan kasus penangkapan tersangka yang sebelumnya.

Keduanya ditangkap di kediaman Komplek Bali View, Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis (3/8/2017) sekitar pukul 10.00 WIB. Polisi menemukan barang bukti berupa 30 butir psikotropika. "Ini pengembangan kasus psikotropika sebelumnya. Dari TS dan MA kami amankan 30 butir obat-obatan dan masih kami uji kandungannya," kata Iwan Kurniawan.

Penangkapan bermula dari informasi yang menyebutkan pasangan artis ini memiliki psikotropika. Dari informasi itu, polisi menggeledah kediaman Tora Sudiro di Komplek Bali Viuw, Ciputat, Tangerang Selatan.

Tora Sudiro lahir di Jakarta, 10 Mei 1973. Dia dikenal sebagai aktor, musikus, pelawak, sekaligus produser. Sebelum terjun di perfilman, Tora adalah pekerja asuransi, sound engineer, dan periklanan. Aktor bernama lengkap Taura Danang Sudiro ini pernah belajar ilmu sound engineer di Selandia Baru. Tora kemudian beralih ke dunia akting lewat film pertamanya, Tragedi.

Lewat film Arisan, yang dibintangi bersama Surya Saputra, Cut Mini, Aida Nurmala, dan Rachel Maryam, Tora Sudiro mulai naik daun. Berkart film tersebut, Tora Sudiro berhasil meraih Piala Citra, sebagai aktor pemeran utama terbaik dalam Festival Film Indonesia (FFI) 2004. Pada 2005 dan 2006, Tora menyabet Piala Panasonic Award sebagai aktor terfavorit. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4146


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved