TALANG PADANG (Lampunpro.co): Seorang warga Pekon Purwodadi Kecamatan Gisting Kabupaten Tanggamus bernama Asep Sutisna (36) tersengat listrik hingga meninggal dunia saat menuju rumah sakit, Minggu (4/12/2022). Menurut Kapolsek Talang Padang Polres Tanggamus Polda Lampung, Iptu Bambang Sugiono,, pihanya telah melakukan pemeriksaan tempat kejadian perkara dalam kejadian tersebut.
Peristiwa itu terjadi ketika korban sedang memperbaiki instalasi aliran listrik di bagian kamar rumah korban, pagi pukul 10.00 WIB, kata Iptu Bambang Sugiono mewakili Kapolres Tanggamus Polda Lampung AKBP Satya Widhy Widharyadi
Kapolsek menjelaskan, kejadian bermula pada saat korban memperbaiki instalasi di dalam kamarnya. Tanpa sengaja korban tersengat aliran arus listrik sehingga korban terjatuh.
Korban mengalami luka di bagian kepala, sehingga dilarikan ke Rumah Sakit Panti Secanti Gisting menggunakan ambulans. Akan tetapi korban meninggal dalam perjalanan, jelasnya.
Sambung Kapolsek, atas peristiwa itu, keluarga korban mengikhlaskan meninggalnya korban sehingga dilanjutkan proses pemakamanan di TPU pekon purwodadi. Polsek Talang Padang melalui Bhabinkamtibmas juga mengantarkan korban hingga ke pemakamanan bersama warga setempat, ujarnya.
Kesempatan itu, Kapolsek juga menyampaikan ucapan turut berbela sungkawa kepada keluarga korban dan mendoakan korban serta berharap keluarga korban tabah menghadapi cobaan ini. Kami dari Polres Tanggamus dan jajaran menyampaikan turut berduka cita yang mendalam kepada kelurga korban semoga amal ibadahnya diterima dan keluarga selalu tabah menerima kajadian ini, ucapnya.
Untuk mencegah kejadian serupa, Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati saat berhubungan dengan arus listrik dan lebih baik menyerahkan kepada ahlinya. Guna menghindari peristiwa serupa, agar selalu berhati-hati menggunakan pengaman yang baik atau menyerahkan kelistrikan kepada yang sudah ahlinya, tutupnya. (***)
Editor: Amiruddin Sormin
Berikan Komentar
Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...
22613
342
17-Apr-2025
320
17-Apr-2025
968
17-Apr-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia