Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tim Dosen UTI Menggelar PKM di SMKN 1 Padang Cermin, Pemanfaatan Smart Digital Library dan Cloud Computing
Lampungpro.co, 01-Jun-2023

Sandy 6058

Share

Dokumentasi Universitas Teknokrat Indonesia | Lampungpro.co/Ist

Kegiatan pelatihan dan pemanfaatan Cloud Computing untuk personal branding mencakup serangkaian langkah yang bertujuan untuk mempersiapkan siswa SMKN 1 Padang Cermin dalam memanfaatkan teknologi Cloud Computing secara optimal dalam mengembangkan dan meningkatkan personal branding mereka. 

Pelatihan dimulai dengan memberikan pemahaman tentang konsep dasar Cloud Computing, termasuk definisi, manfaat, dan potensi dalam konteks personal branding. Peserta juga diperkenalkan dengan platform Canva, yang merupakan alat desain grafis yang populer dan user-friendly. 

Selanjutnya, peserta mempelajari langkah-langkah praktis dalam menggunakan Canva untuk membuat desain-desain yang relevan dengan personal branding mereka. Seperti pembuatan logo, desain kartu nama, banner media sosial, dan materi visual lainnya. 

Selama pelatihan, siswa SMKN 1 Padang Cermin juga diperkenalkan dengan fitur kolaborasi dan penyimpanan data di cloud. Mereka belajar bagaimana berbagi desain mereka dengan kolaborator dan mengatur izin akses, serta memanfaatkan kemudahan akses dan pengeditan file secara real-time yang ditawarkan oleh Cloud Computing.

Cloud Computingplatform Canva
1 2 3 4

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

329


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved