Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Tolak Full Day School, Lapangan Korpri Pemprov Lampung Dipenuhi Ribuan Santri
Lampungpro.co, 29-Aug-2017

Lukman Hakim 1324

Share

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com): Ribuan santri Lampung bersama masyarakat memenuhi lapangan Korpri, komplek pemerintahan Provinsi Lampung, Selasa (29/8/2017). Mereka (santri dan masyarakat) menyampaikan aspirasi penolakan kebijakan sekolah lima hari atau full day school. Menurut mereka, full day school mematikan madrasah karena sekolah pulang pagi dan sore.

Pantauan Lampungpro.com, kegiatan diawali dengan istighasah, menyanyikan lagu Indonesia Raya, melantunkan mars Yalal Wathon, dan shalawat badar. Mereka yang tergabung dalam Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) akan menolak dengan tegas kebijakan full day school. Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bandar Lampung Ichwan Adji Wibowo dalam orasi mengatakan full day school harus dibatalkan. "Nggak ada negosiasi, tolak!!" tegas Ichwan.

Ribuan santri Lampung bersama masyarakat memenuhi lapangan Korpri, komplek pemerintahan Provinsi Lampung, Selasa (29/8/2017). | SYAHREZA/Lampungpro.com

 

Seruan aksi Ichwan disambut seluruh peserta  aksi. Para peserta menyanyikan 'tolak, tolak, tolak full day school, tolak full day school sekarang juga'. Full day school yang dikeluarkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Muhadjir Efendi dianggap mengganggu kehidupan pelajar.

Pantauam Lampungpro.com, tak hanya santri dan masyarakat yang menolak full day school. Ada akademisi Universitas Lampung Prof Karomani yang juga Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan alumni Unila. Selain itu juga ada beberapa praktisi pendidikan, hukum, kebijakan publik, dan banyak yang lain. (SYAHREZA/PRO2)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
TPA Sampah Bakung Disegel, Pemkot Bandar Lampung...

Pemkot Bandar Lampung tak perlu cari TPA baru sebagai...

372


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved