BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tim Voli Pantai Putri Bandar Lampung, meraih medali emas Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Lampung ke IX tahun 2022, Sabtu (10/12/2022). Hal itu didapat, setelah menumbangkan Tim Lampung Tengah dengan skor 2-0.
Dalam pertandingan digelar di Lapangan Voli Pasir PKOR, Way Halim, Bandar Lampung itu, Bandar menang dengan skor 21-11 dan 21-18. Dalam laga tersebut, Tim Lampung Tengah sebenarnya hampir mengejar pada set kedua.
Namun berkat kegigitan dan semangat juang dari Raisya dan Nabila (pasangan Tim Voli Pantai Bandar Lampung), mereka bisa membalikkan keadaan. Hingga akhirnya, Raisya dan Nabila berhasil memenangkan pertandingan.
Dengan hasil tersebut, Tim Voli Pantai Bandar Lampung berhasil mempertahankan medali emas, yang diraih pada Porprov Lampung tahun 2017. Dengan hasil tersebut, Raisya dan Nabila merasa senang dengan hasil yang didapat.
"Ini kali pertama ikut Porprov Lampung, Alhamdulillah bisa langsung dapet emas. Ada rasa sedih, haru, dan bangga, semuanya jadi satu setelah mendapat emas ini," kata Raisya.
Selain medali emas, Tim Voli Pantai Putri Bandar Lampung juga medali perunggu dalam Porprov Lampung ke IX tahun 2022 ini. Perunggu didapat dari pasangan Anggi dan Anila, setelah mengalahkan Tim Pesawarandengan rubber set, 21-12, 15-21, dan 15-6. (***)
Editor : Febri Arianto
Berikan Komentar
Kalau pupuk dan BBM distribusinya bisa tertutup, harusnya Elpiji...
268
Bandar Lampung
11630
Bandar Lampung
2445
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia