Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Universitas terbaik di Lampung, Tim PKM Teknokrat Indonesia Adakan Sekola Binaan di SMK Pelita Pesawaran
Lampungpro.co, 29-May-2021

asandy 711

Share

Dosen TIM PKM Universitas Teknokrat Indonesia memberikan materi di SMK Pelita Pesawaran | Lampungpro.co/Humas UTI

PESAWARAN (Lampungpro.co) : Universitas terbaik di Lampung, Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Universitas Teknokrat Indonesia adakan Sekolah Binaan di SMK Pelita Pesawaran, Kamis (24/5/2021). Kegiatan ini diterima dan dihadiri oleh Anurropiq, MM (Kepala SMK Pelita Pesawaran), H. Agus S.PdI (Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas), dan Megi (guru Pembina OSIS). Kegiatan ini diikuti guru pembina ekstrakurikuler dan siswa/siswi kelas 12.


Adapun anggota dan materi Pelatihan yang diberikan pada kunjungan pertama ini yaitu M.Najib, MT (pentingnya menjadi pelajar yang berprestasi dan aktif dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah), Imam Mahfud, M.Pd (pelatihan pembinaan dalam menjaga kebugaran jasmani), Adis Sandika (mahasiswa Pendidikan Olahraga memberikan materi praktik latihan kebugaran fisik secara langsung dan melalui aplikasi), M. Yusuf Ridho,A.Md (sharing prestasi dan kegiatan mahasiswa), dan empat mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Sistem Informasi yaitu ; Anton Mahendra, Arif Rahman, Esky Fikoh, dan Vika Felika.

Wakil Rektor I Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., MM., mengatakan pelatihan dan pembinaan semacam ini penting dilakukan. Sehingga, siswa bisa menyeimbangkan antara keilmuan dan fisik yang prima.

Terlebih selama masa pandemi Covid-19 ini dibutuhkan fisik yang prima untuk mencegah segala macam penyakit. Kegiatan pembelajaran juga harus diimbangi dengan olahraga yang teratur.

Apa yang disampaikan dosen dan mahasiswa Teknokrat akan mendorong siswa bisa berkegiatan dengan baik. Sebab, akan diseimbangkan antara pembelajaran yang mengandalkan intelegensia dengan kebugaran fisik.

Dengan begitu, siswa akan terampil berorganisasi, mengelola kegiatan, dan belajar pendewasaan untuk memahami karakter tiap orang di organisasi. Kegiatan ekstrakurikuler akan berguna untuk membuat wawasan siswa semakin berkembang. Mereka akan terbiasa untuk berpikir kreatif dalam menjalankan program di organisasi tempat mereka bernaung. (***)

EDITOR : SANDY

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Arinal Djunaidi Manusia Penuh Keberuntungan, Akankah Menang...

Pasalnya, menurut catatan Nyonya Lee tak pernah dua kali...

22247


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved