PENANG (Lampungpro.com): Innalillahi wa innailahi rajiun. Pengasuh Pondok Pesantren Azzikra, Ustad Arifin Ilham, meninggal dunia setelah dirawat di RS Penang, Malaysia, karena sakit kanker getah bening, Rabu (23/5/2019) pukul 23.20 waktu Penang atau pukul 22.20 WIB. Rencananya, jenazah Ustad Arifin Ilham dimakamkan di Pondok Pesantren Azzikra, Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, Kamis (24/5/2019).
Kabar duka itu disampaikan Ustad Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym melalui pesan singkat. "Innaalillahi wainnaa ilaihi roji'uun. Telat wafat guru, sahabat kita Ustad Arifin Ilham. Semoga Beliau berbahagia berjumpa dengan Allah yang amat dicintai dan dirindukannya. Selamat jalan wahai mujahid. Allohummaghfirlahuu Warhamhuu Wa'afiih Wa'fuanhuu," kata Aa Gym, Rabu (22/5/2019) pukul 22.50 WIB.
Kabar duka itu juga disampaikan akun Alvin-411 dari Penang, Malaysia. "Innalillahi wa innailahi rajiun. Telah wafat Abi kami tercinta Abi @kh_m_arifin_ilham. Semoga Allah terima amal ibadahnya, diampuni semua dosanya, dimasukkan ke surganya Allah swt," kata Alvin.
Istri ketiga Ustaz Arifin Ilham, Ummi Akhtar, berdoa agar sang suami meninggal dalam keadaan husnul khatimah. "Husnul Khotimah In Syaa Allah," tulis Ummi Akhtar lewat fitur Instastory di akun Instgaram-nya.
Ustad Arifin Ilham dikenal sebagai pendakwah sejak masih jadi santri di Pondok Pesantren Darunnajah, Ulujami, Jakarta Selatan. Dai muda yang berasal dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, ini kemudian mengambil Jurusan Hubungan Internasional di Universitas Nasional, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Selama di Pondok Pesantren Darunnajah, Arifin Ilham dikenal sering memenangkan lomba pidato dan dakwah. Sejak mahasiswa aktif berdakwah dari berbagai musala dan masjid di sekitar kampus Universitas Nasional, hingga namanya dikenal sebagai pendakwah di tingkat nasional. (PRO1)
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
1749
Lampung Selatan
21874
Humaniora
2932
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia