KOTA AGUNG (Lampungpro.co) : Tim Program kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) skema sekolah binaan Universitas Teknokat Indonesia yang terdiri dari dosen dan mahasiswa memberikan Pelatihan Public Speaking bagi siswa-siswi SMAN 2 Kota Agung, pada Rabu, (22/2/2023).
Adapun tim kegiatan PKM ini adalah Intan Hamzah, S.Pd., M.Pd. (Dosen Pendidikan Bahasa Inggris), Dina Amelia, S.S., M.Hum., Ingatan Gulo, S.S., M.Hum. (Dosen Sastra Inggris), dan Nicky Dwi Puspaningtyas, S.Pd., M.Pd. (Dosen Pendidikan Matematika), Parjito, S.Kom., M.Cs. (Dosen Informatika).
Ketua Pelaksana kegiatan, Intan Hamzah, S.Pd., M.Pd., mengungkapkan bahwa tujuan dari kegiatan PKM ini adalah untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya belajar Bahasa Inggris dan Public Speaking bagi siswa-siswi SMAN 2 Kota Agung.
Kegiatan tersebut mengulas tentang manfaat belajar Bahasa Inggris bagi para siswa di era modern, dan materi belajar Bahasa Inggris melalui metode public speaking melalui news casting dan speech.
News casting dan speech merupakan salah satu cpublicara bagi siswa-siswi dalam menyampaikan berita atau informasi kepada khalayak ramai.
public speakingKegiatan PKM ini disambut baik oleh pihak sekolah. Kepala Sekolah SMAN 2 Kota Agung Yakni Drs. Yulizar, M.M. mengatakan pelatihan Bahasa Inggris ini sangat dibutuhkan dan oleh siswa-siswi khususnya dalam menghadapi era modern berbasis teknologi seperti sekarang ini.
Saya sangat mengapresiasi sekali atas pelatihan dan motivasi yang telah diberikan oleh dosen-dosen Universitas Teknokrat Indonesia bagi siswa-siswi SMAN 2 Kota Agung. diharapkan siswa-siswi kami dapat memiliki pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya Bahasa Inggris dan lebih termotivasi untuk belajar dan menyukai Bahasa Inggris," ucap Yulizar.
Sementara itu, Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia, Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, mengapresiasi kegiatan PKM yang telah dilakukan dosen Universitas Teknokrat.
Puluhan sekolah di Lampung telah menjadi tempat pelaksanaan PKM Universitas Teknokrat dan telah menjalin kerjasama yang baik dengan Universitas Teknokrat. Kepercayaan ini juga tak lepas dari aktifnya kampusnya Sang Juara ini dalam melaksanakan pengabdian pada masyarakat sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. (***)
#Sumber : Rilis Humas UTI
Berikan Komentar
Kawan, jangan lupakan jalan pulang: jalan rakyat yang dulu...
6441
338
06-Jul-2025
571
06-Jul-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia