Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Warga Lampung Tengah Minta Ridho Bantu Bangun Jalan Kabupaten
Lampungpro.co, 16-Apr-2018

Amiruddin Sormin 1122

Share

PADANG RATU (Lampungpro.com): Warga Padang Ratu, Lampung Tengah, mengapresiasi kebijakan Pemerintahan Gubernur-Wakil Gubernur Muhammad Ridho-Ficardo yang memprioritaskan perbaikan jalan provinsi di awal kepemimpinannya. Untuk itu, warga berharap duet Ridho-Bachtiar tetap melanjutkan program jalan mantap dengan membantu perbaikan jalan kabupaten.

Menurut Warsito, warga Desa Purwosari, banyak kondisi jalan yang diperbaiki, terutama di ruas Jalan Padang Ratu-Kalirejo. Selain itu, banyak warga berharap agar pemerintah provinsi punya kewenangan ikut memperbaiki ruas jalan kabupaten.

"Dulu, wah ancur pokoknya. Sekarang yang sebelah dibeton, sebelahnya lagi sedang dikerjakan. Untuk itu saya ucapkan banyak terima kasih kepada Pak Ridho, semoga pembangunannya terus berlanjut. Kalau bisa ke kabupaten juga pak," kata Warsito, kepada Ridho Ficardo saat menghadiri kelulusan SMK Pondok Pesantren (Ponpes) Roudhatul Huda, Purwo Sari, Padang Ratu, Lampung Tengah (Lamteng), Sabtu (14/4/2018).

Terkait hal ini, Ridho menyatakan ruas jalan di Lampung Tengah, diperbaiki menggunakan metode rigid beton. Salah satunya adalah ruas Jalan Padang Ratu-Kalirejo, yang saat ini tengah dikerjakan dengan metode rigid dan ditargetkan selesai dalam waktu dekat

"Kenapa menggunakan metode beton, ini supaya jalan lebih tahan lama dan masyarakat dapat memanfaatkannya secara maksimal. Untuk jalan kabupaten, itu bukan kewenangan provinsi. Namun provinsi sangat siap bila diminta untuk membantu dalam program perbaikan infrastruktur jalan. Toh jalan ini buat warga, masak harus ditunda-tunda," kata Ridho, disambut tepuk tangan warga.

Pada acara berbalut pagelaran wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Ki Bambang Pringgo Sassono tersebut, Cagub Nomor Urut 1 ini sempat bergurau dengan mengatakan bahwa masyarakat di Lampung Tengah rajin bekerja. "Tadi waktu saya jalan ke sini, saya liat jalan kabupaten banyak berlubang, mungkin karena para petani di sini rajin-rajin menyangkul sawahnya, meleber-meleber, sampai jalan ikut di cangkul gitu," kata Ridho yang disambut gelak masyarakat. (PRO1)

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Eva Dwiana Lanjut, Banjir Bandar Lampung Bakal...

Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...

4130


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved