Geser ke atas
News Ekbis Sosok Halal Pelesir Olahraga Nasional Daerah Otomotif

Kanal

Yudisum Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Malahayati
Lampungpro.co, 14-Apr-2023

Sandy 6685

Share

Dokumentasi Unmal | Lampungpro.co/Humas Unmal

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co) : Fakultas Kedokteran Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Malahayati Bandar Lampung menggelar Yudisium di Gedung MCC Universitas Malahayati Bandarlampung, Rabu (12/4/2023). Sebanyak 66 Mahasiswa dan mahasiswi yang mengikuti Yudisium Periode ini.

Acara ini dihadiri oleh Wakil Rektor I Universitas Malahayati, Dekan Fakultas Kedokteran, Ka.Prodi Kedokteran, dan jajaran dosen Prodi Kedokteran.

Wakil Rektor I Universitas Malahayati Bandar Lampung, Muhammad, S.Kom.,MM menyampaikan selamat kepada para Mahasiswa/i yang telah lulus.

Selamat kepada Mahasiswa/i yang telah lulus dan mendapatkan gelar S.Ked, selalu jaga attitude, sopan santun, etika saat co-ass karena itu nantinya jadi penilaian. Selalu jaga nama baik Almamater kita Universitas Malahayati," kata Muhammad.

"Mudah-mudahan apa yang dicita-citakan dapat tercapai dan kedepannya bisa menjadi dokter yang baik dan membanggakan, bisa melayani masyarakat semua kalangan sesuai dengan kompetensi yang dimiliki," sambungnya.

Toni Prasetya, dr, Sp.Pd.,FINANSIM selaku Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Malahayati Bandarlampung, mengucapkan selamat kepada seluruh peserta Yudisium Periode ini, dan memotivasi agar selalu rendah hati dengan gelar S.Ked yang telah diraih setelah menempuh pendidikan kedokteran, karena kedepannya masih ada tahap selanjutnya.

Ini adalah tahap pertama untuk Mahasiswa/i yang telah menyelesaikan pendidikan kedokteran dan mendapatkan gelar S.Ked, mereka akan masuk ketahap kedua yaitu pendidikan profesi dokter," ucap Toni.

Selama menempuh pendidikan kedokteran mereka semua belajar teori, tutorial, laboratorium, keterampilan medik, dan sekarang akan masuk ketahap profesi, mereka akan belajar langsung dan berhadapan dengan pasien, walaupun begitu mereka akan tetap dibimbing dosen atau dokter yang ada di Rumah Sakit," tuntasnya. (**)

Sumber : gil/Humasmalahayatinews

Berikan Komentar

Kopi Pahit

Artikel Lainnya
Lampung Dipimpin Mirza-Jihan: Selamat Bertugas, "Mulai dari...

Dukungan dan legacy yang besar, juga mengandung makna tanggung...

12817


Copyright ©2024 lampungproco. All rights reserved