BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Tim Panitia Penjaringan Bakal Calon Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung, resmi menetapkan 10 nama bakal calon Rektor UIN Raden Intan Lampung untuk periode 2026-2030.
Penetapan 10 nama tersebut, tertuang dalam Pengumuman Penetapan Bakal Calon Rektor UIN Raden Intan Lampung Nomor 010/Un.16/PPBCR/10/2025 tertanggal 31 Oktober 2025.
Ketua Panitia Penjaringan, Prof. Dr. Safari, M.Sos.I mengatakan, hasil tersebut didapat setelah proses pemeriksaan dan verifikasi kelengkapan, serta kebenaran dokumen administratif para pendaftar yang berlangsung pada 22-30 Oktober 2025.
Proses ini dituangkan dalam Berita Acara Hasil Rapat Panitia Penjaringan Bakal Calon Rektor Periode 2026–2030 Nomor 009/Un.16/PPBCR/10/2025 tertanggal 29 Oktober 2025.
"Sebelumnya, panitia telah melakukan verifikasi dan validasi (Verval) terhadap seluruh berkas persyaratan administratif. Dari hasil tersebut, 10 pendaftar dinyatakan memenuhi persyaratan administrasi," kata Prof. Safari dalam keterangannya, Sabtu (1/11/2025).
Menurutnya, proses penjaringan ini merupakan tahapan penting yang dilaksanakan sesuai dengan Peraturan Menteri Agama (PMA) RI Nomor 68 Tahun 2015 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Rektor pada Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri, yang mengatur persyaratan bakal calon rektor.
Dari 10 nama tersebut, delapan berasal dari UIN Raden Intan Lampung dan dua lainnya dari UIN Jurai Siwo Lampung, yang seluruhnya berstatus Guru Besar atau Profesor dengan kualifikasi pendidikan S3 (Doktor).
Rangkaian penjaringan bakal calon Rektor UIN Raden Intan Lampung periode 2026–2030 telah dimulai sejak 29 September 2025 dengan pengumuman penjaringan, dilanjutkan pendaftaran dan pengiriman dokumen pada 6–21 Oktober 2025, serta verifikasi berkas pada 22–30 Oktober 2025.
Berikan Komentar
Bang Amiruddin Sormin namaya. Dari situlah, awal perkenalan kami,...
18835
690
02-Nov-2025
635
02-Nov-2025
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia