BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.com):��Dosen Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik, Universitas Bandar Lampung (FT UBL) Ir. Riza Muhida MSc, Ph.D diundang memberikan workshop Robotika dan Revolusi Industri 4.0 kepada ratusan guru, siswa, dan masyarakat di School of Indonesia in Davao, Davao City, Filipina, Minggu (10/2/2019). Kepercayaan ini karena sebelumnya Tim Nasional Indonesia meraih medali perak dan perunggu di The 20th International Robot Olympiad (IRO) 2018 di Sekolah De La Salle Santiago Zobel, Alabang, Muntinlupa, Metro Manila, dan Filipina.
Kegiatan dibuka Dr. Lili Nurlaili, Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Manila. Dalam sambutannya, Lili menyampaikan kegiatan ini untuk memberikan pencerahan tentang Robotika dan kaitannya pada Revolusi Industri 4.0.
SIP adalah merupakan salah satu Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) yang dikelola bersama oleh Kementerian Luar Negeri dan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Workshop yang diadakan selama sehari penuh ini diikuti secara antusias ratusan peserta.
Acara workshop ini diakhiri dengan Lomba Robot Maze Solving, yaitu menguji ketrampilan memprogram untuk mengendalikan robot agar robot dapat melewati banyak simpangan garis, kemudian mengambil poin dan mencapai finish. (RLS/PRO3)
Berikan Komentar
Sebagai salah satu warga Bandar Lampung yang jadi korban...
4127
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia