RAWAJITU TIMUR (Lampungpro.co): Bekali para peserta didik berkemampuan berbicara efektif di depan umum, SMKN Rawajitu Timur, Tulang Bawang, menyelenggarakan kegiatan workshop public speaking di Ruang Aula Pertemuan Sekolah pada Selasa (23/7/2024).
Acara workshop tersebut, diikuti oleh 84 pelajar dari Kelas X dan XI SMKN 1 Rawajitu Timur, didampingi oleh beberapa dewan guru. Workshop berlangsung meriah dan sukses.
Kepala SMKN 1 Rawajitu Timur, Elisa Srilaksmi mengatakan, pihaknya menyambut baik kegiatan tersebut, dan berharap bisa menjadi wadah bagi para siswa untuk belajar dan mengembangkan kemampuan berbicara di depan umum, yang merupakan keterampilan penting dalam berbagai aspek kehidupan.
"Diharapkan siswa dapat lebih percaya diri dan mampu berkomunikasi dengan lebih efektif. Kegiatan ini kesempatan untuk melatih kemampuan public speaking yang akan berguna dalam kehidupan sehari-hari," kata Elisa Srilaksmi.
Workshop menghadirkan Miss Tata Agustina Susilowati, seorang praktisi Master of Ceremonies (MC) yang cukup dikenal di wilayah Tulang Bawang dan Tulangbawang Barat.
Dalam materinya, Miss Tata menekankan bahwa setiap orang memiliki bakat dan kemampuan luar biasa, termasuk kemampuan public speaking.
"Pada prinsipnya, semua orang punya bakat dan kemampuan, yang terpenting adalah memaksimalkan potensi tersebut, salah satu caranya adalah dengan menguasai tekniknya, percaya diri, dan terus berlatih," ujar Miss Tata.
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bagian Kesiswaan, Renza Erliyunrika mengungkapkan, dirinya memberikan tanggapan positif atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan juga senang, karena peserta sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan workshop.
"Kemampuan berbicara dan berinteraksi adalah sebuah keharusan, kita perlu memberikan pengetahuan dan bekal kepada siswa tentang bagaimana membangun keberanian dalam berinteraksi dan berbicara mengeluarkan ide di muka umum secara benar dan efektif, karenanya kegiatan ini tentu sangat positif," ungkap Renza Erliyunrika.
Ada pun pokok bahasan yang disampaikan dalam workshop tersebut meliputi pengaturan volume suara, ritme bicara, artikulasi, dan intonasi. Selain itu, kepercayaan diri dan kemampuan komunikatif yang interaktif. (***)
Editor : Febri Arianto
Laporan : Nafian Faiz
Berikan Komentar
Saya yakin kekalahan Arinal bersama 10 bupati/walikota di Lampung...
610
Universitas Lampung
Universitas Malahayati
Politeknik Negeri Lampung
IIB Darmajaya
Universitas Teknokrat Indonesia
Umitra Lampung
RSUDAM Provinsi Lampung
TDM Honda Lampung
Bank Lampung
DPRD Provinsi Lampung
DPRD Kota Bandar Lampung
DPRD Kota Metro
Pemrov Lampung
Pemkot Bandar Lampung
Pemkab Lampung Selatan
Pemkab Pesisir Barat
Pemkab Pesawaran
Pemkab Lampung Tengah
Pemkot Kota Metro
Pemkab Mesuji
Pemkab Tulangbawang Barat
Suaradotcom
Klikpositif
Siberindo
Goindonesia